Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Arsenal, Arteta Minta The Gunners Fokus pada Diri Sendiri

Kompas.com - 26/04/2023, 15:14 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Arsenal

KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, meminta anak-anak asuhannya fokus pada permainan tim sendiri kala bertamu ke Stadion Etihad untuk menghadapi Manchester City.

Laga Man City vs Arsenal akan digelar pada Kamis (27/4/2023) pukul 02.00 dini hari WIB. Partai ini disebut-sebut sebagai pertandingan penentu gelar juara Liga Inggris 2022-23.

"Kami hanya akan fokus pada diri sendiri. Kami tahu apa yang ingin mereka coba lakukan, mereka bisa melakukan berbagai hal ketika bermain," ujar Arteta dilansir dari situs resmi klub.

"Mereka dapat bermain dalam kotak pertahanan lawan, bisa juga bermain dengan gaya diamond. Mereka juga dapat membangun permainan dengan tiga bek," ungkap mantan asisten manajer Man City tersebut.

Baca juga: Man City Vs Arsenal, Pep Sebut Tidak Menyesal Lepas Jesus-Zinchenko

"Mereka juga bisa bermain asimetris di salah satu sisi, lalu juga bisa menarik satu pemain kami di area sebelah kanan untuk keluar dan kemudian bermain dengan diamond. Mereka juga dapat meletakkan Kyle Walker bermain lebih ofensif."

Karena kapabilitas tim tuan rumah yang mampu bermain dengan banyak strategi, Arteta meminta Martin Odegaard dkk dapat beradaptasi dengan baik dan memainkan permainan dengan gaya Arsenal di Manchester nanti.

"Mereka dapat melakukan begitu banyak hal sehingga Anda harus mampu beradaptasi. Anda harus fokus pada prinsip-prinsip yang dipegang untuk mencoba dan memainkan permainan seperti yang diinginkan," sambung Arteta.

Arteta berujar bahwa tim besutannya harus selalu siaga dengan perubahan yang terjadi dalam pertandingan kontra Man City.

Baca juga: Man City Vs Arsenal: Etihad, Tembok Tebal yang Harus Diruntuhkan Meriam London

"Kami harus fokus sebanyak mungkin pada diri kami sendiri. Namun, kami perlu memahami apa yang mereka dapat lakukan."

"Kami harus selalu siap siaga karena mereka mampu melakukan perubahan ketika memulai laga atau saat 20 menit berjalan, saat jeda babak dan bahkan pada 20 menit terakhir," imbuh manajer asal Spanyol tersebut.

Manajer berusia 41 tahun tersebut memprediksi laga kontra Man City di Etihad akan menjadi laga yang sulit dan menantang bagi Arsenal.

Namun, ia percaya bahwa hanya satu kunci untuk menjadi kunci juara Premier League musim ini, yakni mengalahkan semua lawan di Liga.

Baca juga: Man City Vs Arsenal, Cara Ampuh Gunners Hentikan Monster Haaland

"Ini akan menjadi malam yang sulit dan menantang. Peluangnya luar biasa bagi kami," tutur Arteta.

"Sekarang, kami harus pergi ke City dan harus mengalahkan mereka. Jika Anda ingin menjadi juara (Liga Inggris), Anda harus memenangkan pertandingan itu. Sesederhana itu," tandasnya.

Pemenang dari laga ini nantinya akan semakin mendekatkan diri dengan asa untuk mengangkat trofi Premier League 2022-23.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com