Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/04/2023, 16:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United akan melawan rival sekotanya, Manchester City, pada final Piala FA 2023.

Berdasarkan jadwal final Piala FA 2023, laga pamungkas antara Man United dan Man City bakal digelar di Stadion Wembley, London, Inggris, pada 3 Juni mendatang.

Jadwal final Piala FA Man United vs Man City dipastikan setelah kedua tim mengalahkan lawan masing-masing di semifinal.

Man City lebih dulu mengamankan tiket final seusai menaklukkan klub divisi kedua Liga Inggris, Sheffield United, dengan skor 3-0.

Baca juga: Hasil Man City Vs Sheffield United: Mahrez Hattrick, Citizens ke Final Piala FA

Winger asal Aljazair, Riyad Mahrez, menjadi bintang utama di balik keberhasilan Man City.

Dia mencetak hattrick atau tiga gol ke gawang Sheffield dalam laga yang berlangsung di Stadion Wembley pada Sabtu (22/4/2023) tersebut.

Riyad Mahrez melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam laga semifinal Piala FA 2022-2023 antara Man City vs Sheffield United di Stadion Wembley, London, 22 April 2022. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)AFP/GLYN KIRK Riyad Mahrez melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam laga semifinal Piala FA 2022-2023 antara Man City vs Sheffield United di Stadion Wembley, London, 22 April 2022. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)

Setelah itu, giliran Man United yang mengamankan satu tempat di final Piala FA.

Man United berhak melaju ke partai puncak setelah susah payah mengalahkan sesama klub peserta Premier League, divisi teratas Liga Inggris, Brighton & Hove Albion, pada Minggu (23/4/2023).

Baca juga: Hasil Brighton Vs Man United: MU Menang Adu Penalti dan Tembus Final Piala FA

Mereka baru bisa memastikan kemenangan setelah berjuang hingga babak adu penalti.

Kemenangan Man United ditandai dengan eksekusi sempurna Victor Lindelof yang kemudian membuat kubu Setan Merah unggul 7-6 atas Brighton.

Momentum bagi Setan Merah

Kemenangan Man City dan Man United pada semifinal Piala FA melahirkan sejarah baru dalam kompetisi tertua di dunia tersebut.

Pasalnya, ini akan menjadi derbi Manchester pertama yang terjadi pada final Piala FA.

Baca juga: Ciuman Kematian Wout Weghorst yang Ikut Antar Man United ke Final Piala FA

Man United memiliki momentum apik dalam menyambut derbi Manchester di final Piala FA itu.

Sebelumnya, mereka mampu meraih kemenangan saat kali terakhir melawan Man City pada pekan ke-20 Liga Inggris, Januari lalu.

Kemenangan tersebut menjadi modal apik bagi Man United untuk kembali meraih kemenangan pada final Piala FA, awal Juni mendatang.

Man United berpeluang mengulangi kesuksesan pada Desember 2020, ketika mereka kali terakhir meraih kemenangan beruntun atas Man City.

Baca juga: Erik Ten Hag: Kami Siap Hentikan Treble Manchester City!

Selain itu, Man United juga memiliki momentum untuk mengamankan dua gelar juara pada musim kompetisi 2022-2023.

Sebelum ini, mereka telah meraih gelar juara Piala Liga Inggris atau Carabao Cup pada Februari 2023.

Man United menjadi juara Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Newcastle United pada partai puncak di Stadion Wembley.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Galatasaray Vs Manchester United, Kickoff 00.45 WIB

Link Live Streaming Galatasaray Vs Manchester United, Kickoff 00.45 WIB

Liga Champions
Agustin Ruberto Puncaki Daftar Top Skor Piala Dunia U17 2023, Pemain Cerdas dan Mau Berkorban

Agustin Ruberto Puncaki Daftar Top Skor Piala Dunia U17 2023, Pemain Cerdas dan Mau Berkorban

Sports
Galatasaray Vs Man United, Ambisi Singa Istanbul Singkirkan Setan Merah

Galatasaray Vs Man United, Ambisi Singa Istanbul Singkirkan Setan Merah

Sports
Argentina Gagal ke Final Piala Dunia U17 2023, Tetap Serius Hadapi Perebutan Podium 3

Argentina Gagal ke Final Piala Dunia U17 2023, Tetap Serius Hadapi Perebutan Podium 3

Sports
Hasil Bali United Vs Stallion Laguna 5-2, Serdadu Tridatu Pesta Gol

Hasil Bali United Vs Stallion Laguna 5-2, Serdadu Tridatu Pesta Gol

Liga Indonesia
J.League Gelar Nobar Laga Hokkaido Consadole Sapporo vs Urawa Red Diamonds di Jakarta

J.League Gelar Nobar Laga Hokkaido Consadole Sapporo vs Urawa Red Diamonds di Jakarta

Liga Lain
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Galatasaray Vs Man United di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Galatasaray Vs Man United di Liga Champions

Liga Champions
Pesan Penting untuk Radja Nainggolan di Bhayangkara FC

Pesan Penting untuk Radja Nainggolan di Bhayangkara FC

Liga Indonesia
Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Bukan soal Balas Dendam

Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Bukan soal Balas Dendam

Sports
Bojan Hodak Bongkar Nama Pemain Asing Persib yang Tersisih

Bojan Hodak Bongkar Nama Pemain Asing Persib yang Tersisih

Liga Indonesia
Profil Radja Nainggolan, Eks Bintang Roma dan Inter Milan yang Gabung Bhayangkara FC

Profil Radja Nainggolan, Eks Bintang Roma dan Inter Milan yang Gabung Bhayangkara FC

Sports
Eks Timnas Belgia Radja Nainggolan Gabung Bhayangkara FC

Eks Timnas Belgia Radja Nainggolan Gabung Bhayangkara FC

Liga Indonesia
Galatasaray Vs Man United: MU Harus Tenang, Sejarah Bukan Patokan

Galatasaray Vs Man United: MU Harus Tenang, Sejarah Bukan Patokan

Liga Champions
Kiper Jerman: Suka Atmosfer Gila Manahan, Merasa Aneh Jadi Pemain Terbaik

Kiper Jerman: Suka Atmosfer Gila Manahan, Merasa Aneh Jadi Pemain Terbaik

Sports
Liga Champions, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Real Madrid vs Napoli

Liga Champions, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Real Madrid vs Napoli

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com