Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/04/2023, 16:00 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Josep 'Pep' Guardiola, enggan berekspektasi terlalu tinggi terkait peluang treble winners yang dapat diraih oleh klubnya pada musim ini. 

Hal ini ia sampaikan dalam konferensi pers jelang laga menghadapi Sheffield United dalam babak semifinal Piala FA musim ini di Stadion Wembley, London.

"Lihatlah seberapa jauh kami sebelum berbicara tentang itu (treble). 11 pertandingan, tersisa 11 laga yang harus kami jalani. Kami masih sangat jauh," ujar Pep Guardiola dilansir dari ESPN

Man City memang sedang dalam tren untuk mengejar gelar juara dari tiga kompetisi yang kini diikuti. Bila sukses, Man City dapat mengikuti jejak rival sekotanya, Man United dengan menjadi klub Inggris kedua yang pernah meraih treble.

Baca juga: Man City Vs Arsenal, Arteta Sebut Pertandingan Lawan Man City Bukan Laga Final

The Citizens hanya terpaut lima poin dari Arsenal di klasemen liga, menghadapi Sheffield United di babak semifinal Piala FA dan akan menjalani partai kandang-tandang kontra Real Madrid di Liga Champions.

"Saya sudah sampaikan berulang kali, berapa banyak rekor treble yang pernah tercipta di negara luar biasa ini? Satu, tetangga kami (Manchester United 1998-1999)," imbuh manajer asal Catalan tersebut.

Mantan manajer Barcelona dan Bayern Muenchen tersebut mengungkapkan bahwa anak-anak asuhannya saar ini cukup lelah selama menjalani musim ini, sehingga peluang meraih treble bagi timnya cukup kecil.

"Musim lalu kami sampai disini (Semifinal Piala FA) selama tiga atau empat tahun terakhir, dan kami tidak bisa lolos ke babak final karena tidak tampil dengan baik," kata Pep.

Baca juga: Ketika Duet Maut Racikan Pep Guardiola Bekerja untuk Man City...

"Salah satu alasannya adalah kami kelelahan, dan musim ini kami masih merasakannya. Perempat final Liga Champions (melawan Bayern) sangat menguras tenaga dan kami perlu untuk mengisi tenaga kembali."

"Setiap musim, saya merasa bahwa kami tidak siap secara fisik. Semoga musim ini kami dapat siap untuk semua pertandingan tersisa," tambahnya.

Halaman:
Sumber ESPN
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Setahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Meratap Keadilan di Reruntuhan Stadion

Setahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Meratap Keadilan di Reruntuhan Stadion

Liga Indonesia
Tembus Perempat Final Asian Games 2022, Timnas Basket Putri Indonesia Penuhi Target Awal

Tembus Perempat Final Asian Games 2022, Timnas Basket Putri Indonesia Penuhi Target Awal

Sports
Kisruh VAR Liga Inggris, Nottingham Forest Vs Brentford Penuh Kontroversi

Kisruh VAR Liga Inggris, Nottingham Forest Vs Brentford Penuh Kontroversi

Liga Inggris
Jadwal Asian Games 2022 Hari Ini, Potensi Indonesia Raih 5 Emas

Jadwal Asian Games 2022 Hari Ini, Potensi Indonesia Raih 5 Emas

Sports
Ketika Mourinho Masuk Kepala Pemain Roma…

Ketika Mourinho Masuk Kepala Pemain Roma…

Liga Italia
Tradisi Medali Putus di Asian Games 2022, Eko Yuli Minta Maaf dan Tatap Olimpiade

Tradisi Medali Putus di Asian Games 2022, Eko Yuli Minta Maaf dan Tatap Olimpiade

Sports
Persib Vs Persita, Beckham Putra 'Perjudian' Sukses Bojan Hodak

Persib Vs Persita, Beckham Putra "Perjudian" Sukses Bojan Hodak

Liga Indonesia
Blunder VAR di Premier League, Perjalanan Wasit ke Timur Tengah Jadi Pertanyaan

Blunder VAR di Premier League, Perjalanan Wasit ke Timur Tengah Jadi Pertanyaan

Liga Inggris
Pernyataan Resmi Liverpool soal Blunder VAR Liga Inggris, The Reds Keluarkan Ancaman

Pernyataan Resmi Liverpool soal Blunder VAR Liga Inggris, The Reds Keluarkan Ancaman

Liga Inggris
Tragedi Kanjuruhan Terekam dalam Lagu 'Oktober Hitam', Harapan untuk Keadilan

Tragedi Kanjuruhan Terekam dalam Lagu "Oktober Hitam", Harapan untuk Keadilan

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persita 5-0, Pendekar Cisadane Sudah Benar-benar Berusaha...

Hasil Persib Vs Persita 5-0, Pendekar Cisadane Sudah Benar-benar Berusaha...

Liga Indonesia
Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Masih Belum Bisa Tidur Nyenyak

Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Masih Belum Bisa Tidur Nyenyak

Liga Indonesia
Klasemen Medali Asian Games 2022: Indonesia 10 Besar, China Kian Tak Terkejar

Klasemen Medali Asian Games 2022: Indonesia 10 Besar, China Kian Tak Terkejar

Sports
Hasil Roma Vs Frosinone, Lukaku-Pellegrini Bawa Giallorossi Menang 2-0

Hasil Roma Vs Frosinone, Lukaku-Pellegrini Bawa Giallorossi Menang 2-0

Liga Italia
Hasil Atalanta Vs Juventus: Tanpa Selebrasi, Laga Tuntas Imbang

Hasil Atalanta Vs Juventus: Tanpa Selebrasi, Laga Tuntas Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com