Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bencana Beruntun Man United: 2 Gol Bunuh Diri, Varane-Martinez Cedera

Kompas.com - 14/04/2023, 05:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United mengalami nasib buruk saat menjamu Sevilla pada leg pertama perempat final Liga Europa 2022-2023. 

Pertandingan Man United vs Sevilla yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Jumat (14/4/2023), berujung dengan skor 2-2. 

Man United sejatinya punya peluang mengakhiri pertandingan dengan kemenangan setelah unggul 2-0 pada babak pertama. 

Tim beralias Setan Merah itu unggul berkat dua gol yang dicetak Marcel Sabitzer pada menit ke-14 dan 21. 

Baca juga: Hasil Liga Europa: Man United Diimbangi Sevilla, Juventus Menang

Keunggulan Man United bertahan hingga memasuki menit ke-80. Namun, periode tersebut menjadi awal nasib buruk skuad asuhan Erik ten Hag

Gol bunuh diri Tyrell Malacia membawa Sevilla memperkecil ketertinggalan pada menit ke-84.

Tak lama setelah itu, Man United harus bermain dengan 10 pemain usai Lisandro Martinez mengalami cedera. 

Erik ten Hag tidak bisa mengganti Martinez sebab ia sudah melakukan lima pergantian pemain sesuai regulasi. 

Baca juga: Title Race Liga Inggris: Man City Hadapi Pekan Krusial, Guardiola Santai

Injury time selama enam menit benar-benar menjadi mimpi buruk bagi Man United. Sevilla menyamakan kedudukan pada menit 90+2 lewat gol bunuh diri Harry Maguire

Seusai pertandingan, Erik ten Hag mengakui timnya mengalami nasib buruk karena kebobolan dua gol bunuh diri dan kehilangan pemain karena cedera.

"Kami unggul 2-0 dan seharusnya mencetak tiga atau empat, permainan sepenuhnya di tangan kami," ucap Ten Hag kepada BT Sport, dikutip dari BBC

"Saat-saat yang tidak menguntungkan dengan cedera, kami harus membuat beberapa pergantian karena cedera lalu kami kehilangan kendali," ucapnya. 

Baca juga: Alami Cedera, Marcus Rashford Absen Beberapa Pertandingan Man United

"Kami kebobolan dua gol bunuh diri, itu nasib buruk tetapi kami harus menghadapinya. Kami harus belajar dan harus memenangi permainan, tetapi semuanya terbuka," ujar dia. 

Lebih lanjut, Erik ten Hag mengungkapkan bahwa Man United kehilangan kendali permainan setelah turun minum. 

"Ketika kami tidak mendapatkan gol ketiga dan beberapa pemain cedera, kami kehilangan ritme permainan," kata Ten Hag. 

"Kami bermain bagus pada babak pertama dengan penuh keyakinan, mencetak dua gol hebat berkat Sabitzer dan kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak lagi."

"Kemudian, setelah turun minum, kami kehilangan kendali permainan," ujar dia. 

Man United harus membayar mahal dalam pertandingan ini. Sebab, dua bek andalan, Raphael Varane dan Lisandro Martinez, mengalami cedera. 

Varane hanya bisa bertahan satu babak. Ia digantikan oleh Harry Maguire usai jeda laga Man United vs Sevilla.

Erik ten Hag belum bisa rinci menjelaskan kondisi kedua pemainnya tersebut. 

"Kami melihat Lisandro keluar, tidak ada lawan yang terlibat (dalam cederanya), sehingga tidak terlihat bagus," ucap Ten Hag. 

"Saya tidak bisa mengatakan kondisinya saat ini, sama dengan Rafa (Raphael Varane)," tuturnya menambahkan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com