Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Man City Vs Bayern: Minimal 2 Gol, Haaland Paling Mengerikan

Kompas.com - 11/04/2023, 06:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester City dijadwalkan menjamu Bayern Muenchen pada leg pertama perempat final atau delapan besar Liga Champions 2022-2023.

Laga Man City vs Bayern Muenchen dalam rangkaian leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 akan berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, pada Rabu (12/4/2023) dini hari WIB.

Man City dan tamunya, Bayern Muenchen, merupakan dua tim yang belum merasakan kekalahan pada Liga Champions musim ini.

The Citizens, julukan Man City, mencatat lima kemenangan dan tiga hasil imbang sejak berjuang di fase grup hingga 16 besar.

Baca juga: Jadwal Liga Champions: Pertarungan 8 Besar Dimulai, Man City Vs Bayern

Sementara itu, Bayern Muenchen selalu meraih kemenangan. Mereka juga mengukir catatan impresif dengan torehan 21 gol dan baru dua kali kebobolan.

Catatan tersebut menjadi modal berharga bagi Man City dan Bayern Muenchen yang akan berduel pada perempat final Liga Champions 2022-2023.

Apabila melihat dari riwayat penampilan pada Liga Champions musim ini, Man City dan Bayern menjadi dua tim yang layak diunggulkan untuk meraih gelar juara.

Namun, hasil drawing menunjukkan, Man City dan Bayern harus saling mengalahkan untuk mengamankan salah satu tempat di semifinal.

Baca juga: Title Race Liga Inggris: Man City Hadapi Pekan Krusial, Guardiola Santai

Minimal 2 Gol

Terkait prediksi, leg pertama Man City vs Bayern Muenchen berpotensi melahirkan banyak gol. 

Potensi itu dilihat berdasarkan riwayat pertemuan antara kedua tim di pentas Liga Champions.

Berdasarkan data Transfermarkt, Man City dan Bayern sudah bertanding sebanyak enam kali sejak musim 2011-2012.

Dari keenam pertandingan tersebut, Man City dan Bayern hanya satu kali mengakhiri pertandingan dengan skor 1-0.

Selebihnya, laga Man City vs Bayern selalu melahirkan minimal dua gol.

Catatan tersebut bisa saja kembali terulang ketika Man City dan Bayern bertanding pada leg pertama Liga Champions 2022-2023 dini hari nanti. 

Baca juga: Thomas Tuchel Pesta Gol bersama Bayern, Chelsea Masih Saja Buntu

Erling Haaland Paling Mengerikan

Penyerang Man City Erling Haaland layak mendapat sorotan di tengah potensi lahirnya banyak gol. 

Dia bisa menjadi pemain paling berbahaya ketika tampil pada leg pertama perempat final Liga Champions kontra Bayern.

Hal ini tak lepas dari penampilan apik Erling Haaland dalam beberapa laga terakhir.

Menurut catatan Data Analyst, Haaland telah mencetak 11 gol dalam empat penampilan terakhir di semua kompetisi.

Selain itu, Haaland juga memiliki tren apik saat melawan Bayern.

Ketika masih berseragam Borussia Dortmund, dia mampu mencetak lima gol dalam tujuh pertemuan terakhir kontra klub berjulukan Die Roten tersebut.

Baca juga: Manajer Man City Sebut Erling Haaland Mesin Layaknya Cristiano Ronaldo

Prediksi Susunan Pemain Man City Vs Bayern:

Man City: Ederson (GK); Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake; John Stones, Rodri; Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Ilkay Guendogan, Jack Grealish; Erling Haaland.

Bayern Muenchen: Yann Sommer (GK); Benjamin Pavard, Matthijs de Ligt, Dayot Upamecano, Alphonso Davies; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Kingsley Coman, Jamal Musiala, Sadio Mane; Thomas Mueller.

Prediksi Skor Man City Vs Bayern:

  • Man City vs Bayern 2-2 (SportsMole)
  • Man City vs Bayern 2-1 (Sportskeeda)
  • Man City vs Bayern 2-1 (Evening Standard)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com