KOMPAS.com - Pemuncak klasemen sementara, Arsenal, akan menjalani laga superberat dalam pertandingan lanjutan pekan ke-30 Liga Inggris.
Pasalnya, The Gunners, julukan Arsenal, akan bertamu ke Stadion Anfield untuk menghadapi Liverpool pada Minggu (9/4/2023) pukul 22.30 WIB.
Pada pertemuan perdana di musim ini, Arsenal sukses menang 3-2 atas lawannya via gol Gabriel Martinelli (1') dan Bukayo Saka (45+5', 76'(P)).
Sementara itu, gol Liverpool dicetak oleh Darwin Nunez (34') dan Roberto Firmino (53').
Meskipun sempat menang dalam pertemuan di paruh pertama musim, rekor Arsenal ketika bertamu ke stadion kebanggaan fans The Reds tersebut sangat buruk.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Everton, Liverpool Vs Arsenal
Menurut data yang ditampilkan oleh AI Score, terakhir kali Arsenal memenangi laga melawan tuan rumah di Stadion Anfield itu terjadi pada musim 2012-2013.
The Gunners yang masih diperkuat oleh Mikel Arteta sebagai gelandang di lini tengah dan dilatih oleh manajer legendarisnya, Arsene Wenger, sukses menang 2-0 dari The Reds.
Arsenal menang melalui kombinasi duo penyerang anyarnya kala itu, Lukas Podolski (31') dan Santi Cazorla (68').
Sejak saat itu, Arsenal belum pernah lagi meraih kemenangan atas Liverpool di Stadion Anfield, yang menurut Wenger adalah stadion yang tidak ingin pernah ia dan tim datangi untuk bertanding karena atmosfer pertandingan yang sangat menekan.
Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal di Puncak, Liverpool-Chelsea di Luar 5 Besar
Dari 16 kali kunjungan terakhir Arsenal ke Anfield di seluruh kompetisi, total The Gunners hanya meraih kemenangan dua kali.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.