KOMPAS.com – Frank Lampard dilaporkan bakal segera bergabung ke Chelsea. Ia akan menjadi pelatih sementara The Blues.
Chelsea resmi mendepak Graham Potter sebagai pelatih pada Minggu (2/4/2023) malam waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Graham Potter dipecat setelah Chelsea dibekuk 0-2 dari Aston Villa dalam pekan ke-29 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.
Terkini, tongkat kepelatihan Chelsea untuk sementara dipegang oleh Bruno Saltor.
Bruno Saltor telah memimpin Chelsea saat tim beralias The Blues ditahan imbang 0-0 oleh Liverpool pada Rabu (5/4/2023) dini hari WIB.
Baca juga: Simpat Kai Havertz untuk Graham Potter yang Baru Dipecat Chelsea
Namun, posisi Bruno Saltor bakal tergeser seiring muncul informasi yang menyebutkan bahwa Frank Lampard bakal menjadi pelatih interim baru Chelsea.
Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, mengatakan bahwa Lampard telah menyetujui kontrak jangka pendek dengan Chelsea.
“Frank Lampard bakal menjadi pelatih sementara baru Chelsea,” demikian laporan Fabrizio Romano di Twitter.
“Kesepakatan ini (antara Lampard dan Chelsea) bakal berlaku hingga akhir musim ini. Lampard telah menerima kontrak jangka pendek,” lanjut dia.
Nantinya, Chelsea bakal tetap mencari proyeksi jangka panjang untuk juru taktik N’Golo Kante dkk.
Baca juga: Seri Lagi, Kai Havertz Frustrasi dengan Permainan Chelsea
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.