Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Al Nassr Rayakan Rekor Istimewa Cristiano Ronaldo dengan Kue Tart

Kompas.com - 01/04/2023, 17:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Al Nassr merayakan rekor istimewa Cristiano Ronaldo bersama timnas Portugal dengan kue tart.

Cristiano Ronaldo kini tercatat sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di level tim nasional.

Pemain berjuluk CR7 itu telah mencatatkan 198 caps bersama timnas Portugal. Dia melewati rekor milik pemain Kuwait Bader Al-Mutawa (196 caps).

Ronaldo sebetulnya sudah memecahkan rekor milik Bader Al-Mutawa saat membela Portugal melawan Liechtenstein pada laga Grup J Kualifikasi Euro 2024 di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Jumat (24/3/2023) dini hari WIB.

Baca juga: Ronaldo dan Messi Kompak di Jeda Internasional: Cetak 4 Gol, Bikin Rekor Impresif

Saat itu, Selecao das Quinas menang 4-0 dan Ronaldo mencetak dua dari empat gol kemenangan timnas Portugal.

Lalu, Ronaldo menajamkan rekornya saat membantu Portugal menang 6-0 atas Luksemburg di Stade de Luxembourg, Senin (27/3/2023) dini hari WIB.

Eks pemain Real Madrid dan Manchester itu kembali mencetak brace buat timnas Portugal.

Rekor istimewa Cristiano Ronaldo bersama timnas Portugal dirayakan klub sang pemain saat ini, Al Nassr.

Baca juga: Luksemburg Vs Portugal, Ketika Dua Selebrasi Ikonik Ronaldo Menyatu...

Momen perayaan tersebut terbingkai dalam dua foto yang diunggah Al Nassr lewat akun Twitter resmi klub pada Sabtu (1/4/2023) dini hari WIB.

Foto pertama menunjukkan Ronaldo berpose bersama para pemain Al Nassr plus kue tart berhias tulisan "History" (sejarah).

Lalu, foto kedua menampilkan Cristiano Ronaldo merangkul salah satu pemain Al Nassr Abdulrahman Ghareeb.

Abdulrahman Ghareeb saat itu sedang merayakan hari ulang tahunnya yang ke-26.

Baca juga: Hasil Portugal Vs Liechtenstein 4-0: Ronaldo Dwigol, Pecahkan Rekor Dunia

"Hari ini, kami merayakan rekor dan ulang tahun," tulis Al Nassr dalam keterangan foto tersebut.

"Rekor pemain dengan penampilan terbanyak di sepak bola internasional. Ulang tahun pemain Saudi berbakat," imbuh Al Nassr.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com