KOMPAS.com - Polemik soal partisipasi timnas U20 Israel di Piala Dunia U20 2023 terus berlanjut. Padahal, kisruh ini bisa dihindari apabila sosialisasi dan antisipasi dilakukan jauh hari.
Kehadiran timnas Israel sebagai partisipan Piala Dunia U20 semestinya sudah diantisipasi dari jauh hari. Hal ini dikatakan oleh pengamat sepak bola senior, Weshley Hutagalung.
"Seharusnya sejak Oktober 2019 saat Indonesia dipastikan jadi tuan rumah Piala Dunia U20, pemerintah sudah mengantisipasi kemungkinan Israel akan lolos sebagai salah satu peserta," ujarnya kepada Kompas.com pada Minggu (26/3/2023) siang WIB.
"Jadi tidak seperti sekarang, saat gejolak penolakan kehadiran tim sepak bola Israel terjadi menjadi beban penyelenggara dan menghantui sepak bola Indonesia."
Baca juga: Piala Dunia U20 dan Skenario Undian Timnas Israel
Timnas Israel berhak mendapatkan tempat di Piala Dunia U20 setelah menjadi runners up Euro U19 2022.
Piala Eropa U19 yang bergulir di Slovakia tahun lalu tersebut memang mencari lima perwakilan UEFA untuk berlaga di Piala Dunia U20 2023.
Israel memberi kejutan di turnamen tersebut dengan lolos ke partai pamungkas mengingat ini adalah penampilan pertama mereka di Euro U19 sejak 2014 di mana mereka tak berhasil keluar dari fase grup.
Israel lolos bersama Inggris, Perancis, Italia, dan Slovakia.
Dalam kata lain, Israel memenangkan hak untuk tampil di Piala Dunia U20 dan Indonesia dalam hal ini sebagai tuan rumah tidak berhak menentukan siapa yang boleh dan tak boleh main.
"Ini jelas ya, kita sebagai penyelenggara, bukan pemilik event. Jadi tidak ada hubungannya dengan kita mengundang negara tertentu tetapi negara itu berhak lolos sebagai peserta di event yang dimiliki FIFA," kata Weshley dalam kesempatan terpisah kepada KompasTV, Kamis (23/2/2023).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.