Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Portugal Vs Liechtenstein, Ronaldo Masih Bisa Berkontribusi

Kompas.com - 23/03/2023, 19:40 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Cristiano Ronaldo mengungkapkan bahwa dirinya selalu siap apabila menerima panggilan untuk bermain bagi timnas Portugal.

Cristiano Ronaldo tengah mempersiapkan diri untuk tampil bersama timnas Portugal dalam pertandingan melawan Liechtenstein di Kualifikasi Euro 2024.

Laga Portugal vs Liechtenstein dijadwalkan berlangsung di Stadion Jose Alvalade pada Jumat (24/3/2023).

Pelatih Portugal, Roberto Martinez, memasukkan nama Cristiano Ronaldo dalam daftar skuad pilihannya untuk bertanding di Kualifikasi Euro 2024.

Ronaldo tak mau menyia-nyiakan kepercayaan Roberto Martinez. Ia menegaskan bahwa dirinya bakal bermain sepenuh hati untuk Portugal.

Baca juga: Ronaldo: Saya Jadi Lebih Baik Setelah Periode Buruk di Man United

“Saya senang bisa kembali. Roberto Martinez menunjukkan bahwa dia mengandalkan saya,” ucap Ronaldo dikutip dari Goal International.

“Saya selalu ingin bermain. Saya menyadari bahwa saya memiliki banyak hal yang bisa diberikan untuk tim nasional,” katanya.

“Saya merasakan dan menginginkannya. Saya ingin membawa Portugal untuk tetap berada di level tertinggi,” ungkapnya.

Eks pemain Real Madrid dan Juventus itu menegaskan tekadnya untuk berdedikasi di timnas Portugal.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Euro 2024 Malam Ini, Italia Vs Inggris, Portugal Vs Liechtenstein

“Saya bakal selalu memberikan kontribusi ketika mereka (timnas Portugal) membutuhkan saya,” tambah dia.

Di lain sisi, Roberto Martinez memang menaruh kepercayaan lebih kepada Cristiano Ronaldo di timnas Portugal.

Pasalnya, Martinez menilai bahwa Ronaldo merupakan sosok penting di kubu timnas Portugal, kendati usianya telah menyentuh umur 38 tahun.

“Dia (Ronaldo) adalah pemain yang sangat penting bagi tim kami,” kata Martinez dikutip dari SkySports.

“Saya tidak memandang umur,” tambah pelatih yang pernah menukangi timnas Belgia di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Kualifikasi Euro 2024: Tiket Ludes untuk Laga Perdana Cristiano Ronaldo dkk

Adapun Cristiano Ronaldo secara keseluruhan sudah menyumbang 118 gol dari 196 penampilan bersama timnas Portugal.

Cristiano Ronaldo pun pernah mengantarkan timnas Portugal untuk menjuarai Euro pada edisi 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com