Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ingin Diserobot Klub Lain, Borneo FC Gerak Cepat Amankan Matheus Pato

Kompas.com - 20/03/2023, 22:30 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com – Gerak cepat dilakukan Borneo FC untuk menatap musim depan dengan mengikat kontrak dengan striker asal Brasil, Matheus Pato.

Seperti diketahui, ia memiliki peran yang cukup vital di lini serang tim. Ia mampu menjalankan peran sebagai juru gedor tim dengan baik.

Terbukti hingga pekan ke-31 Liga 1 2022-2023 ia sudah mencetak 20 gol dari 28 laga.

Berkat performa moncernya itu, nama Matheus Pato menjadi incaran klub-klub lain, termasuk beberapa klub asal Korea Selatan dan China yang tertarik menggunakan jasanya.

Tak ingin aset berharga klubnya diserobot klub lain, Presiden Klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin langsung memberi perpanjangan kontrak selama dua tahun kedepan.

Ia optimistis dengan kualitas yang dimiliki pemain berusia 27 tahun itu sebagai striker haus gol yang akan tetap terjaga di musim depan.

“Dari manajemen sudah sangat yakin Pato ini mampu bertanggung jawab dengan perpanjangan kontrak ini dengan durasi dua tahun ke depan,” tutur Nabil Husein.

“Karena kita yakin dia mampu terus mencetak gol,” sambungnya.

Selama negosiasi ia mengaku tidak ada kendala yang berarti meski banyak klub tengah mengincarnya.

Tetapi kenyamanan yang dirasakan Matheus Pato selama berkostum Borneo FC musim ini membuatnya memilih bertahan.

“Tidak ada kesulitan, alhamdulillah. Karena memang ada niat besar dari Matheus Pato untuk bertahan di sini. Walaupun saya sendiri melihat beberapa klub dari Cina maupun Korea cukup tertarik untuk dia,” ungkap pria yang berprofesi sebagai pengusaha itu.

“Tapi harapan besar dia ada di Borneo. Dia sempat bercerita bagaimana kondisi dalam tim maupun lingkungan di Borneo itu yang membuat dia antusias dalam negosiasi ini,” imbuhnya.

Sementara secara personal, ia mengaku senang dengan komitmen dan kinerja yang ditunjukkan Matheus Pato musim ini.

“Kita tahu bagaimana kerja dia, disiplin dia di dalam hari-hari di Borneo FC maupun attitude. Ini yang membuat saya senang,” ujarnya.

Pemain Persebaya Surabaya Riswan Lauhim menage ketat pemain Borneo FC Matheus Pato saat pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (3/2/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persebaya Surabaya Riswan Lauhim menage ketat pemain Borneo FC Matheus Pato saat pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2022-2023 yang berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (3/2/2023) sore.

Nama Matheus Pato memang menjadi salah satu pemain yang baru merasakan atmosfer sepak bola kasta tertinggi Indonesia musim ini.

Tetapi ia sukses mencuri pecinta sepak bola Indonesia dengan penampilan apiknya bersama Borneo FC.

Saat ini Matheus Pato bersaing ketat dengan bomber milik Persib Bandung, David da Silva dalam perburuan gelar top skor Liga 1 2022-2023. Keduanya saat ini sama-sama mengemas 20 gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com