Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/03/2023, 19:00 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Persikabo, Dimas Drajad, kembali mendapatkan kepercayaan dari Shin Tae-yong untuk menjadi bagian timnas Indonesia dalam laga FIFA Matchday kontra Burundi. 

Partai FIFA Matchday antara timnas Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) dan Selasa (28/3/2023 nanti.

Dimas Drajad menjadi satu dari tiga ujung tombak yang disiapkan oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bersama dengan Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC) dan Ramadhan Sananta (PSM Makassar).

Saat ini, penyerang berusia 25 tahun tersebut telah meninggalkan Persikabo 1973 untuk segera merapat ke pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

“Alhamdulillah tentu saja saya sangat senang sekali, kembali mendapatkan kepercayaan membela timnas karena memang itu sudah merupakan cita-cita semua pemain profesional. Bangga bisa kembali bergabung di timnas senior,” ujarnya.

Baca juga: Daftar 28 Pemain Timnas Indonesia Vs Burundi di FIFA Matchday

Pemanggilan Dimas Drajad oleh Shin Tae-yong tidaklah begitu mengherankan. Ia tampil cukup efektif selama membela Persikabo di Liga 1 2022-2023.

Dimas Drajad berkontribusi langsung terhadap 10 gol dari 18 penampilan bersama Persikabo. Rinciannya, ia membuat tujuh gol plus tiga assist.

Rapor yang terbilang mengesankan mengingat ia sempat mengalami cedera cukup parah di bagian lutut dan absen selama sembilan pekan.

Dimas Drajad tak turun membela Persikabo dari pekan ke-12 sampai pekan ke-21 Liga 1 2022-2023.

Dimas Drajad sebelumnya sudah beberapa kali dipercaya Shin Tae-yong untuk menjadi ujung tombak tim Garuda.

Ia juga diandalkan saat FIFA Matchday melawan Bangladesh dan tiga laga kualifikasi Piala Asia 2023 (kontra Kuwait, Yordania, dan Nepal) pada Juli 2022 lalu.

Dimas Drajad juga menjadi aktor kemenangan saat Indonesia mengalahkan Curacao dua kali dengan skor 3-2 dan 2-1 pada FIFA Matchday bulan September lalu.

Baca juga: Daftar Pemain Burundi untuk Laga Vs Indonesia: Ada Eks Liga Inggris Penakluk Man United

Selain itu, Dimas Drajad sejatinya turut menjadi bagian timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Akan tetapi, ia mengalami cedera lutut yang menyebabkannya tidak bisa bermain satu pertandingan pun.

Secara total, ia tampil dalam enam pertandingan bersama timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong dengan torehan tiga gol dan satu assist.

Para pemain timnas Indonesia merayakan gol Dimas Drajad dalam pertandingan Indonesia vs Curacao pada laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan APi (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022). Terkini, Indonesia naik berdasarkan rangking FIFA terbaru, Indonesia resmi berada di urutan ke-152. Artikel ini menyajikan ranking FIFA terbaru, per Kamis (6/10/2022).KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Para pemain timnas Indonesia merayakan gol Dimas Drajad dalam pertandingan Indonesia vs Curacao pada laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan APi (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022). Terkini, Indonesia naik berdasarkan rangking FIFA terbaru, Indonesia resmi berada di urutan ke-152. Artikel ini menyajikan ranking FIFA terbaru, per Kamis (6/10/2022).

“Intinya kami tidak boleh menganggap enteng siapa pun lawan kami. Kami harus mempunyai daya juang tinggi karena membawa nama bangsa dan tentunya mau bekerja keras agar mendapatkan hasil yang diinginkan.

"Dalam sepak bola tidak ada hal yang tidak mungkin,” ucap pemain asal Gresik tersebut.

“Mohon doanya kepada suporter Persikabo 1973 dan masyarakat Indonesia pada umumnya, agar saya dan pemain lainnya diberikan kelancaran menjalani dua pertandingan melawan Burundi nanti, amin,” tuturnya mengakhiri.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting-Gregoria Lolos, Apriyani/Fadia Mundur

Hasil Lengkap Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting-Gregoria Lolos, Apriyani/Fadia Mundur

Sports
Bom Waktu bagi PSSI dan Sepak Bola Indonesia

Bom Waktu bagi PSSI dan Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Pelatih Persib Ungkap Kunci JDT Berkuasa Sedekade di Liga Malaysia

Pelatih Persib Ungkap Kunci JDT Berkuasa Sedekade di Liga Malaysia

Liga Indonesia
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Singkirkan Wakil Malaysia, Gregoria ke Perempat Final

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Singkirkan Wakil Malaysia, Gregoria ke Perempat Final

Sports
Dortmund Vs Milan: Tanpa RLC, Harapan pada Trio Pu-Gi-Le

Dortmund Vs Milan: Tanpa RLC, Harapan pada Trio Pu-Gi-Le

Sports
Update Klasemen Medali Asian Games 2022: Indonesia Belum Beranjak, China Kian Tak Terbendung

Update Klasemen Medali Asian Games 2022: Indonesia Belum Beranjak, China Kian Tak Terbendung

Sports
Piala AFC 2023/2024, Eber Bessa Dorong Pemain Muda Percaya Diri Tampil di Kompetisi Asia

Piala AFC 2023/2024, Eber Bessa Dorong Pemain Muda Percaya Diri Tampil di Kompetisi Asia

Liga Indonesia
Hasil Asian Games 2022, Leo/Daniel Kandas di 16 Besar, Usai Bermain 3 Gim

Hasil Asian Games 2022, Leo/Daniel Kandas di 16 Besar, Usai Bermain 3 Gim

Badminton
Angkat Besi dan Panjat Tebing di Asian Games 2022: Sumbang Emas dan Pecah Rekor

Angkat Besi dan Panjat Tebing di Asian Games 2022: Sumbang Emas dan Pecah Rekor

Sports
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting dan Fajar/Rian Menang, Lolos Perempat Final

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting dan Fajar/Rian Menang, Lolos Perempat Final

Sports
Persebaya Vs Persib: Rencana Bajul Ijo Tambal Lubang

Persebaya Vs Persib: Rencana Bajul Ijo Tambal Lubang

Liga Indonesia
Kesalahan Pribadi Memengaruhi Performa Rivaldy/Mentari di Babak 16 Besar Asian Games 2022

Kesalahan Pribadi Memengaruhi Performa Rivaldy/Mentari di Babak 16 Besar Asian Games 2022

Badminton
Misi Alberto Rodriguez Setelah Kembali Starting di Persib

Misi Alberto Rodriguez Setelah Kembali Starting di Persib

Liga Indonesia
Hasil Asian Games 2022, Rivaldy/Mentari Takluk di Babak 16 Besar

Hasil Asian Games 2022, Rivaldy/Mentari Takluk di Babak 16 Besar

Badminton
Persebaya Vs Persib: 3.869 Personel Siap Amankan Duel Klasik

Persebaya Vs Persib: 3.869 Personel Siap Amankan Duel Klasik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com