KOMPAS.com - Hasil undian Liga Champions sudah diketahui pada Jumat (17/3/2023) sore WIB. Salah satu hal yang mengundang perhatian dari hasil undian perempat final Liga Champions tersebut adalah kehadiran dua tim asal Milan, AC Milan dan Inter.
Hasil undian kedua mengeluarkan nama Inter Milan terlebih dulu yang akan menghadapi raksasa Portugal, Benfica.
Baru nama AC Milan muncul di tarikan keempat di mana Rossoneri akan menghadapi sesama tim Serie A Napoli.
Karena ditarik pertama pada setiap kesempatan, kedua kubu Milan tersebut sama-sama didaulat sebagai tim yang akan bermain di kandang untuk laga leg pertama.
Padahal, AC Milan dan Inter Milan berbagi kandang di San Siro/Giuseppe Meazza.
Baca juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions: Real Madrid Vs Chelsea, Man City Vs Bayern
Terkait hal ini, Komite Kompetisi UEFA telah menetapkan sejak awal bahwa kedua tim tak dapat memainkan laga kandang mereka pada hari sama atau dalam tempo di bawah 24 jam.
Sehingga, dalam skenario AC Milan dan Inter ditarik undian sebagai tim kandang di drawing Liga Champions ini, yang akan mengalah adalah kubu Inter.
UEFA mengatakan bahwa AC Milan mendapatkan prioritas karena mereka adalah juara Serie A.
Alhasil, Inter akan bertandang terlebih dulu ke Benfica.
Pertemuan pertama babak 8 besar Liga Champions 2022-2023 bakal digulirkan pada 11 dan 12 April 2023.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.