Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persikabo Vs PSM, Gol Penalti Sananta Menangkan Pasukan Ramang

Kompas.com - 09/03/2023, 18:58 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PSM Makassar meraih kemenangan saat bertandang ke markas Persikabo 1973 pada lanjutan pekan ke-29 Liga 1 2022-2023. 

Pertandingan Persikabo vs PSM berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/3/2023) sore WIB. 

PSM Makassar menang tipis 1-0 berkat gol penalti Ramadhan Sananta pada menit ke-90+6. 

Hadiah penalti diberikan kepada Pasukan Ramang, julukan PSM Makassar, setelah pemain Persikabo melakukan hand ball. 

Baca juga: Persikabo Vs PSM: Juku Eja Cemburu Masa Recovery Lawan Lebih Panjang

Kemenangan membuat PSM nyaman di puncak klasemen Liga 1 2022-2023 dengan perolehan 65 poin dari 29 pertandingan. 

Skuad asuhan Bernardo Tavares itu mengungguli Persib Bandung dan Persija Jakarta yang sama-sama baru memainkan 27 laga. 

Persija Jakarta dan Persib Bandung yang berurutan menempati peringkat kedua serta ketiga hanya terpaut satu angka. 

Persib Bandung mengumpulkan 52 poin, sedangkan Persija Jakarta mengejar dengan nilai 51. 

Baca juga: Kekalahan Lawan PSM dan Dampak Psikologis bagi Pemain Persib

Sementara itu, Persikabo berada di posisi ke-13 dengan koleksi 32 poin dari 28 pertandingan yang sudah dilakoni. 

Susunan pemain Persikabo vs PSM Makassar 

Persikabo (3-5-2): 91-Teddy Heri Setiawan (PG); 2-Andy Setyo, 5-Lucao Moreira, 13-Didik Wahyu; 99-Komarodin, 12-Roni Sugeng, 69-Manahati Lestusen, 10-Bruno Dybal, 28-Lucky Oktavianto; 29-Pedro Gois, 9-Yandi Munawar (8-Ali Koroy 72'). 

Pelatih: Aidil Sahak. 

PSM (3-4-2-1): 30-Reza Arya Pratama (PG); 27-Safrudin Tahar, 45-Akbar Tanjung, 47-Agung Mannan; 22-Yakob Sayuri (7-Victor Dethan 89'),  88-Ananda Raehan, 48-Muhammad Arfan, 11-Yance Sayuri (24-Rizky Eka Pratama 74'); 80-Wiljan Pluim (41-Adil Nur Bangsawan 90'), 39-Kenzo Nambu (9-Ramadhan Sananta 61'); 10-Everton (99-Donald Bissa 90'). 

Pelatih: Bernardo Tavares. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com