KOMPAS.com - AC Milan berhasil melewati tantangan Tottenham Hotspur untuk melaju ke babak perempat final Liga Champions.
AC Milan menahan Tottenham 0-0 di London pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada Kamis (9/3/2023) dini hari WIB.
Milan bisa meminimalisir serangan-serangan tuan rumah di mana para pemain bertahan Rossoneri, antara lain Fikayo Tomori, tampil solid di lini belakang.
Tomori pun mendapatkan penghargaan Pemain Terbaik Laga dari Pengamat Teknis UEFA.
Selain itu, kiper Mike Maignan tampil solid dan melakukan sebuah penyelamatan impresif dari Harry Kane pada menit-menit akhir laga.
Baca juga: Hasil Tottenham VS AC Milan: Rossoneri ke Perempat Final Liga Champions!
Tujuh kali juara Eropa, AC Milan, berhasil lolos ke babak perempat final Liga Champions untuk kali pertama sejak 2011-2012 berkat kemenangan 1-0 pada leg pertama.
Keberhasilan Milan mendapat apresiasi dari legenda klub, Massimo Ambrosini.
Menurutnya, keberhasilan Rossoneri lolos datang karena berhasil melakukan manajemen laga dengan baik.
"Milan menderita secara minim karena sikap yang ditunjukkan tim ini," ujar Ambrosini di Prime Video.
"Mereka tak mengambil risiko berlebih dan tak ada ancaman akan kalah. Ada momen-momen penting juga."
Ambrosini mengutarakan bahwa kelolosan ini sangat penting bagi kubu San Siro tersebut terutama setelah kekalahan 1-2 lawan Fiorentina pada akhir pekan.
"Setelah kejadian di Fiorentina, perlu ada hasil positif, pengorbanan, dan ide-ide baru dari tim Rossoneri," ujar pria yang mengoleksi 489 laga bagi Milan antara 1995 dan 2013 tersebut.
Baca juga: Hasil Bayern Vs PSG: Messi Hilang, Muenchen Singkirkan Les Parisiens
Apakah sekarang semua memungkinkan? Sebenarnya, melewati babak 16 besar Liga Champions adalah hal paling penting."
"Kami sekarang perlu terus untuk menemukan rasa percaya diri."
Terakhir, pemenang empat kali Serie A dan dua kali Liga Champions bersama AC Milan tersebut pun menunjuk pemain-pemain yang berperan besar pada kemenangan tersebut.
"Saya suka (Oliver) Giroud, (Rade) Krunic, dan tiga pemain di belakang tetapi kembalinya (Mike) Maignan menambah nilai plus," ujarnya lagi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.