Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Bayern Vs PSG, Kickoff 03.00 WIB

Kompas.com - 09/03/2023, 02:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel Bayern Muenchen vs Paris Saint-Germain (PSG) tersaji pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023. 

Laga Bayern vs PSG dijadwalkan berlangsung di Allianz Arena, Muenchen, Jerman, Kamis (9/3/2023) dengan jadwal kickoff pukul 03.00 WIB. 

Link live streaming Bayern vs PSG tersedia di bagian akhir artikel. 

Bayern Muenchen menatap pertandingan ini dengan keunggulan agregat 1-0 berkat kemenangan pada leg pertama di markas PSG, yakni Stadion Parc des Princes. 

Baca juga: Bayern Vs PSG: Mbappe Bakal Jadi Pembeda, Les Parisiens Optimistis Singkirkan Sang Raksasa

Pemain Bayern Muenchen, Thomas Mueller, menyebut bahwa laga leg kedua menjadi sebuah keuntungan karena berlangsung di kandang sendiri. 

“Semua orang dapat menentukan sendiri siapa yang mereka lihat sebagai favorit dalam pertandingan ini,” ujar Mueller

“Statistik menunjukkan kami unggul 1-0 pada leg pertama. Menurut saya, ini sebuah keuntungan bagi kami,” tegas Mueller. 

“Kami juga bermain di kandang dan didukung oleh fans sendiri, di mana itu sangat bagus untuk kami dalam pertandingan besok,” sambung pemain yang besar di Bayern Muenchen tersebut.

Baca juga: Bayern Vs PSG: Messi Menuju 50 Gol, Kans Samai Rekor Ronaldo

Mueller menyebutkan bahwa faktor keberuntungan akan ikut andil dalam pertandingan kedua tim. Ia memprediksi laga akan berjalan ketat dan berlangsung panas. 

“Keberuntungan juga menjadi faktor yang bermain dalam pertandingan tensi tinggi seperti ini,” kata Mueller. 

“Ini akan menjadi pertandingan yang panas bagi kedua tim nanti,” tutup Mueller. 

Sementara itu, PSG membutuhkan kemenangan dengan margin dua gol atau lebih untuk lolos ke perempat final Liga Champions 2022-2023.  

Lionel Messi mengaku percaya diri timnya bisa memenangi pertandingan dan membalikkan keadaan di markas Bayern Muenchen. 

"Ya, kami berjuang buat gelar," kata Lionel Messi, dikutip Kompas.com dari situs resmi PSG pada Selasa (7/3/2023).  

"Saya pikir di pertandingan terakhir melawan Marseille, kami meningkat dan menjadi lebih kuat dengan kemenangan itu," tutur dia.  

"Setelah itu, kami bakal berupaya menjalaninya dengan baik dan memberikan segalanya untuk mencoba membalikkan keadaan melawan Bayern buat lolos," imbuhnya. 

Pertandingan Bayern vs PSG akan disiarkan langsung di stasiun televisi SCTV mulai pukul 02.45 WIB atau 15 menit sebelum kickoff. 

Selain itu, laga kedua tim juga bisa disaksikan melalui tayangan live streaming dengan mengakses tautan berikut >>> LINK 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com