Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Arsenal Vs Bournemouth 3-2, Comeback Sensasional The Gunners

Kompas.com - 05/03/2023, 00:04 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal menang dramatis atas tim tamu Bournemouth pada pekan ke-26 Liga Inggris 2022-2023. Gol injury time jadi penentu.

Pertandingan Arsenal vs Bournemouth telah digelar di Stadion Emirates pada Sabtu (4/3/2023) malam WIB.

Hasilnya, Arsenal menang 3-2 atas Bournemouth setelah sempat tertinggal dua gol lebih dulu.

Arsenal kebobolan dua kali akibat gol Philip Billing (1') dan Marcos Senesi (57').

The Gunners membalasnya melalui kontribusi Thomas Partey (62'), Ben White (70'), dan Reiss Nelson (90+7').

Baca juga: Prediksi Arsenal Vs Bournemouth: Susunan Pemain dan Skor Akhir

Hasil Liga Inggris ini tak mengubah posisi Arsenal di klasemen. Arsenal tetap di puncak klasemen Liga Inggris, kini dengan 63 poin dari 26 laga, unggul lima poin dari Manchester City di posisi kedua.

Sementara itu, Bournemouth terdampar di zona degradasi, tepatnya peringkat ke-19, dengan 21 poin dari 25 laga.

Ulasan pertandingan

Arsenal dikejutkan dengan serangan cepat Bournemouth selepas kickoff. Mereka lengah dalam mengantisipasi bola silang tim tamu.

Akibatnya, Arsenal kebobolan ketika pertandingan belum genap satu menit. Adalah Philip Billing yang membuat tuan rumah tertinggal.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Liverpool Menang, The Reds Dekati 4 Besar

Billing luput dari penjagaan pemain Arsenal di kotak penalti saat crossing Dango Quattara datang dari sisi kanan. 

Dengan tenang, pemain berkebangsaan Denmark itu menalukkan kiper Aaron Ramsdale dengan sepakan kaki kanan.

Sepakan Billing (9,11 detik) merupakan gol tercepat kedua di Premier League setelah gol Shane Long (7,69 detik) untuk Southampton vs Watford pada 2019.

Gol Philip tak terbalaskan sampai turun minum. Arsenal tertinggal 0-1 dari Bournemouth.

Memasuki babak kedua, Arsenal kebobolan untuk kedua kalinya pada menit ke-57. Kali ini akibat gol Marcos Senesi.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Tottenham Pepet Man United, Arsenal-Man City Ketat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com