KOMPAS.com - Timnas U20 Indonesia bakal melakoni pertandingan melawan Irak dalam babak penyisihan Grup A Piala Asia U20 2023.
Laga timnas U20 Indonesia vs Irak dalam jadwal Piala Asia U20 diselenggarakan di Stadion Lokomotiv, Uzbekistan, pada Rabu (1/3/2023) malam WIB.
Adapun informasi mengenai jadwal siaran langsung timnas Indonesia vs Irak bakal tersemat pada akhir artikel ini.
Jelang pertandingan kontra Irak, Shin Tae-yong menyoroti masalah penyelesaian akhir timnas U20 Indonesia.
Baca juga: Timnas U20 Indonesia Vs Irak, Menanti Kejutan Ferarri dkk
Shin Tae-yong memang kerap kali mengeluhkan masalah finishing timnas U20 Indonesia.
Menurut Shin Tae-yong, timnas U20 Indonesia tengah berusaha memperbaiki kualitas finishing.
Namun, pelatih asal Korea Selatan itu mengakui bahwa timnas U20 Indonesia sudah mengalami kemajuan soal membangun serangan.
"Saya pikir dalam hal bulit up (membangun serangan), kami mengalami kemajuan," kata Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers jelang laga kontra Irak di Piala Asia U20 2023 pada Selasa (28/2/2023).
"Namun, penyelesaian akhir adalah sesuatu yang terus kami asah," kata mantan pelatih timnas Korea Selatan itu.
Baca juga: Piala Asia U20: Ferrari Bangga dan Siap Pikul Tanggung Jawab Kapten Timnas U20
Pelatih berusia 52 tahun itu lalu mengatakan bahwa perhelatan Piala Asia U20 2023 dapat memperbaiki masalah finishing timnas U20 Indonesia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.