Peluang terbaik Liverpool terjadi pada menit ke-41 melalui Mohamed Salah, yang berawal dari serangan balik.
Mo Salah menggiring bola sendirian di sisi kanan, lalu melepas tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Sayangnya, upaya pemain berkebangsaan Mesir itu masih bisa diselamatkan kiper Crystal Palace Vicente Guaita.
Di sisi lain, Crystal Palace tidak banyak memegang bola, tetapi cukup berbahaya saat counter attack.
Hanya melepas tiga tembakan pada babak pertama, Crystal Palace nyaris unggul pada menit ke-42 andai sepakan jarak dekat Jean-Philippe Mateta tak membentur tiang.
Baca juga: Hasil Leicester Vs Arsenal 0-1: The Gunners Pastikan Tetap di Puncak Klasemen Liga Inggris
Memasuki babak kedua, Liverpool masih mengendalikan permainan dan Crystal Palace lebih banyak bertahan.
Tim tamu hampir mencetak gol pada meni ke-49 lewat Mo Salah. Namun, tendangan Mo Salah hanya menerpa mistar gawang.
Ini adalah kali kedua peluang Liverpool digagalkan tiang. Sebelumnya, tandukan Diogo Jota (menit ke-22) juga gagal masuk karena terhalang tiang.
Sampai laga tuntas, kedua tim tak mampu mencetak gol. Laga Crystal Palace vs Liverpool berakhir sama kuat 0-0.
Susunan pemain:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.