Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Borneo FC Vs Bhayangkara FC: Mier Jadi Bintang, Guardian Raup Tripoin

Kompas.com - 25/02/2023, 18:58 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bhayangkara FC menang 3-1 atas Borneo FC dalam lanjutan pekan ke-27 Liga 1, kompetisi tertinggi Liga Indonesia 2022-2023.

Laga Borneo FC vs Bhayangkara FC dalam jadwal Liga 1 digulirkan di Stadion Segiri pada Sabtu (25/2/2023).

Matias Mier menunjukkan penampilan apik. Ia mampu membukukan brace atau dua gol pada menit ke-57 dan 84.

Satu gol Bhayangkara FC lainnya dikemas oleh Dendy Sulistyawan saat laga baru berumur empat menit.

Di lain sisi, satu-satunya gol Borneo FC ke gawang Bhayangkara FC dibukukan via tendangan penalti Matheus Pato pada menit ke-10.

Dengan demikian, Bhayangkara FC dipastikan meraih tiga poin ketika bertandang ke markas Borneo FC.

Baca juga: Dihajar Bhayangkara, Madura United Masih Optimistis Tatap Sisa Liga 1 2022-23

Jalannya pertandingan Borneo FC vs Bhayangkara FC

Bhayangkara FC langsung memberikan kejutan ke Borneo FC seusai Dendy Sulistyawan membukukan gol pada menit ke-4.

Dendy Sulistyawan membawa Bhayangkara FC unggul 1-0 selepas mencetak gol dengan memanfaatkan umpan Andik Vermansah.

Namun, keunggulan Bhayangkara FC tak bertahan lama. Sebab, Borneo dapat membalas lewat tendangan penalti Matheus Pato pada menit ke-10.

Matheus Pato meluncurkan bola dari titik putih dengan keras ke sisi kanan yang tak mampu dihalau kiper Bhayangkara FC, Awan Setho.

Baca juga: Hasil Persita Vs Borneo FC: Berhias Roket Lilipaly dan Kartu Merah, Laga Tuntas 1-1

Berkat itu, pertandingan Borneo FC vs Bhayangkara FC pada babak pertama berakhir imbang 1-1.

Berlanjut ke babak kedua, Bhayangkara FC kembali memimpin atas Bhayangkara FC melalui Matias Mier pada menit ke-57.

Matias Mier merobek gawang Borneo FC dengan tendangan kaki kiri selepas memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Berkat kontribusi Matias Mier, Bhayangkara FC untuk sementara unggul 2-1 atas Borneo FC.

Bhayangkara FC lalu menambah keunggulan melalui tendangan cungkil Matias Mier pada menit ke-84.

Baca juga: Hasil Persis Vs Borneo FC 1-1: Gol Ryo Dibalas Sihran, Laga Tuntas Tanpa Pemenang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com