Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Newcastle Vs Liverpool 0-2: Nunez dan Gakpo Dekatkan Reds ke 4 Besar

Kompas.com - 19/02/2023, 02:25 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Liverpool berhasil menang 2-0 atas Newcastle dalam pekan ke-24 Premier League, kompetisi tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Laga Newcastle vs Liverpool dalam jadwal Liga Inggris diselenggarakan di Stadion St James’ Park pada Minggu (19/2/2023) dini hari WIB.

Liverpool memenangi pertandingan atas Newcastle seusai Darwin Nunez (10’) dan Cody Gakpo (17’) mencetak gol.

Dalam laga ini, Nick Pope menjadi mimpi buruk buat Newcastle. Sebab, dia menerima kartu merah pada menit ke-22.

Berkat kemenangan atas Newcastel, Liverpool mendekatkan diri dengan empat besar klasemen Liga Inggris.

The Reds kini menduduki posisi 8 dengan mengumpulkan 35 angka. Mereka terpisah enam poin dari Newcastle di peringkat empat, batas bawah zona Liga Champions.

Baca juga: HT Newcastle Vs Liverpool 0-2: Nunez-Gakpo Cetak Gol, The Reds Unggul

Ulasan pertandingan Newcastle vs Liverpool

Liverpool mengejutkan Newcastle melalui Darwin Nunez saat pertandingan baru berumur sepuluh menit.

Saat itu, Darwin Nunez melepaskan tendangan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti buat menjebol gawang Newcastle.

Berkat keberhasilan Darwin Nunez membukukan gol, Liverpool sukses memimpin 1-0 atas Newcastle.

Memasuki menit ke-17, Liverpool menggandakan keunggulan. Kali ini, Cody Gakpo yang berkontribusi buat The Reds.

Baca juga: Link Live Streaming Newcastle Vs Liverpool, Kickoff 00.30 WIB

Bermula dari umpan Mohamed Salah, Cody Gakpo sukses memasukkan bola ke gawang Newcastle United.

Dengan demikian, Liverpool berhasil menutup pertandingan babak pertama dengan keunggulan 2-0 atas Newcastle.

Striker Urugay, Darwin Nunez, berselebrasi seusai mencetak gol buat Liverpool dalam laga kontra Newcastle pada pekan ke-24 Liga Inggris 2022-2023. Laga Newcastle vs Liverpool diselenggarakan di Stadion St James?Park pada Minggu (19/2/2023) dini hari WIB. (Foto dari Oli SCARFF / AFP).OLI SCARFF/AFP Striker Urugay, Darwin Nunez, berselebrasi seusai mencetak gol buat Liverpool dalam laga kontra Newcastle pada pekan ke-24 Liga Inggris 2022-2023. Laga Newcastle vs Liverpool diselenggarakan di Stadion St James?Park pada Minggu (19/2/2023) dini hari WIB. (Foto dari Oli SCARFF / AFP).

Berlanjut ke babak kedua, Darwin Nunez mencoba mengancam gawang Newcastle. Ia menendang bola memakai kaki kanan pada menit ke-58.

Sayang bagi Liverpool, bola hasil sepakan Darwin Nunez masih bisa dihalau kiper Newcastle, Martin Dubravka.

Baca juga: Juergen Klopp, YNWA, dan Keyakinan Badai di Liverpool Pasti Berlalu

Tak ada gol lagi tercipta. Situasi itu membuat Liverpool memenangi pertandingan melawan Newcastle dengan skor 2-0.

HASIL NEWCASTLE vs LIVERPOOL (Darwin Nunez 10’, Cody Gakpo 17’)

Susunan pemain Newcastle vs Liverpool

Newcastle: 22-Pope (Kartu Merah 22’); 2-Trippier, 5-Schaer, 4-Botman, 33-Burn; 36-Longstaff, 7-Joelinton (11-Matt 71’), 32-Anderson (1-Dubravka 24’); 24-Almiron, 14-Isak, 10-Saint-Maximin.

Pelatih: Eddie Howe.

Liverpool: 1-Alisson; 66-Alexander-Arnold, 2-Gomez, 4-Van Dijk, 26-Robertson; 14-Henderson (19-Elliott 60’), 3-Fabinho, 43-Bajcetic (7-Milner 59’); 11-Salah, 27-Nunez (9-Firmino 59’), 18-Gakpo (20-Jota 60’).

Pelatih: Juergen Klopp.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com