Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Vs Arema FC 2-0: Berhias Witan Debut, Macan Kemayoran ke Puncak Klasemen!

Kompas.com - 12/02/2023, 16:54 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Persija Jakarta menang 2-0 atas Arema FC dalam lanjutan pekan ke-24 Liga 1, kasta tertinggi Liga Indonesia 2022-2023.

Laga Persija vs Arema FC dalam jadwal Liga 1 diselenggarakan di Stadion Patriot, Bekasi, pada Minggu (12/2/2023) sore WIB.

Kemenangan Persija Jakarta hadir berkat gol yang dibukukan oleh Hanif Sjahbandi (36’penalti) dan Michael Krmencik (78’).

Hasil ini membuat Persija Jakarta menempati puncak klasemen Liga 1. Skuad berjuluk Macan Kemayoran di posisi pertama via catatan 47 poin dari 23 laga.

Baca juga: HT Persija Vs Arema FC 1-0: Witan Debut, Macan Kemayoran Unggul

Adapun dalam pertandingan kontra Arema FC, Witan Sulaeman menjadi starter. Ia mencatatkan debut sebagai pemain Persija Jakarta.

Jalannya pertandingan Persija vs Arema FC

Riko Simanjuntak menebar ancaman ke gawang Arema FC. Ia menendang bola dari luar kotak penalti dengan menggunakan kaki kanan pada menit ke-26.

Namun, bola hasil sepakan Riko Simanjuntak masih belum menemui hasil seusai ditepis kiper Arema FC, Teguh Amiruddin.

Persija Jakarta mendapatkan hadiah penalti seusai Hanif Sjahbandi dijatuhkan Achmad Figo di dalam kotak terlarang pada menit ke-35.

Baca juga: Persija Jakarta Vs Arema FC, Simpati Thomas Doll kepada Arema-Aremania

Hanif Sjahbandi lalu maju menjadi algojo. Ia berhasil menjalankan tugasnya dengan baik sebagai eksekutor penalti pada menit ke-36.

Tidak ada gol lagi tercipta. Kondisi itu membuat Persija Jakarta berhasil menutup pertandingan babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Arema FC.

Berlanjut ke babak kedua, debut Witan Sulaeman akhirnya berakhir pada menit ke-62. Ia digantikan oleh Hanno Behrens.

Setelah itu, Michael Krmencik mencoba mencetak gol. Ia menanduk bola dari dalam kotak penalti Arema FC.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persija Vs Arema FC, Persis Solo Vs Borneo FC

Sayang bagi Persija Jakarta, sundulan Michael Krmencik masih dapat diselamatkan kiper Teguh Amiruddin.

Upaya Michael Krmencik membuahkan hasil. Ia memasukkan bola ke gawang Arema FC seusai memanfaatkan umpan Osvaldo Haay pada menit ke-78.

Keberhasilan itu membuat Persija Jakarta dipastikan memenangi pertandingan atas Arema FC dengan skor 2-0.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Persebaya Vs Persija: Uston Nawawi Pulang, Bajul Ijo Kangen Menang

Persebaya Vs Persija: Uston Nawawi Pulang, Bajul Ijo Kangen Menang

Liga Indonesia
Andre Onana Ternyata adalah 'Bos' Man United

Andre Onana Ternyata adalah "Bos" Man United

Liga Inggris
PLN Electric Run 2023: 5.000 Pelari, Dorong Transisi Energi

PLN Electric Run 2023: 5.000 Pelari, Dorong Transisi Energi

Sports
Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Hasil Liga 1: PSM Vs Bhayangkara FC Seri, PSS Bikin RANS Menderita

Liga Indonesia
Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Scaloni Pikirkan Tinggalkan Argentina, Isu Konflik dengan Messi

Internasional
Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Arema FC Vs Persis: Fokus, Jalan Singo Edan Lepas dari Ancaman Degradasi

Liga Indonesia
Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Chiellini Sebut 3 Raksasa Italia Selevel Tim Papan Tengah Liga Inggris

Liga Italia
Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Ronaldo-Messi Terlewati, Pegolf Jon Rahm Atlet dengan Bayaran Termahal

Sports
Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Lama Tak Berkompetisi, Cara Stefano Beltrame Cepat Nyetel di Persib

Liga Indonesia
Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming PSM Vs Bhayangkara FC, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Dewa United Vs Bali United: Sempat Ditunda 90 Menit, Laga Tuntas 1-1

Liga Indonesia
Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Kegiatan Justin Hubner Usai Jadi WNI: Borong Batik, Lahap Makan Sate

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Juventus Vs Napoli di Liga Italia

Liga Italia
Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Shayne Pattynama Hengkang dari Viking FK: Mau Tetap di Eropa, Terima Tawaran Asia

Liga Lain
Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Eks Juventus Ini Awalnya Tidak Tahu Persib, Kini Menantikan Pertarungan Lawan Nainggolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com