Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris Hari Ini: West Ham Vs Chelsea, Arsenal Vs Brentford

Kompas.com - 11/02/2023, 05:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga Inggris pada hari ini, Sabtu (11/2/2023), memuat enam pertandingan yang termasuk dalam pekan ke-23 Premier League musim 2022-2023.

Dari enam laga yang akan tersaji, dua di antaranya menampilkan duel sesama klub asal London, yakni West Ham United vs Chelsea dan Arsenal vs Brentford.

Berdasarkan jadwal Liga Inggris, laga West Ham vs Chelsea akan digelar lebih dulu di Stadion Olimpiade London pada pukul 19.30 WIB.

Chelsea selaku tim tamu berpeluang besar mengakhiri tren negatif ketika bertamu ke markas West Ham.

Baca juga: West Ham Vs Chelsea, Upaya The Blues Putus Tren Buruk

Sebelum melawan West Ham, Chelsea selalu gagal memetik kemenangan dalam dua pertandingan terakhir di Liga Inggris.

Mereka kali terakhir meraih kemenangan ketika bersua Crystal Palace pada 15 Januari lalu.

Setelah gagal memetik kemenangan dalam dua laga beruntun, Chelsea berpeluang memutus tren negatif tersebut di markas West Ham.

Pasalnya, Chelsea memiliki riwayat apik ketika melawan West Ham di pentas Liga Inggris. 

Dari lima laga terakhir melawan West Ham, Chelsea sukses meraih empat kemenangan.

Baca juga: Alasan Aubameyang Dicoret dari Skuad Chelsea di Liga Champions

Mereka pun sukses mencatatkan tiga clean sheet dalam lima pertandingan terakhir tersebut.

Apabila mampu memetik kemenangan, Chelsea berpeluang mendongkrak posisi di klasemen Liga Inggris 2022-2023.

Saat ini, mereka masih tertahan di peringkat kesembilan dengan koleksi 30 poin dari 21 laga.

Chelsea tertinggal 20 angka dari Arsenal yang masih menduduki puncak klasemen Liga Inggris.

Arsenal selaku pemimpin klasemen Liga Inggris berpeluang memperlebar jarak keunggulan ketika melawan sesama klub asal London, Brentford.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal di Puncak, Man United Pepet Man City

Laga Arsenal vs Brentford itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Emirates, London, Inggris, pada pukul 22.00 WIB.

Arsenal bisa menjadikan laga tersebut sebagai momentum kebangkitan setelah takluk 0-1 dari Everton pada 4 Februari lalu.

Jika melihat dari riwayat pertemuan, Arsenal berpeluang besar memetik kemenangan atas Brentford.

Klub berjulukan The Gunners itu mampu memetik tiga kemenangan dalam empat pertandingan terakhir melawan Brentford di semua kompetisi.

Baca juga: Cerita Kapten Arsenal Dapat Perhatian Ekstra Ronaldo di Real Madrid

Arsenal hanya menelan satu kekalahan ketika melawan Brentford pada putaran pertama Liga Inggris musim lalu.

Bagi Arsenal, kemenangan atas Brentford menjadi sangat penting. Sebab, mereka masih berada di bawah bayang-bayang Manchester City selaku pesaing terdekat.

Man City membayangi di peringkat kedua dengan koleksi 45 poin dari 21 pertandingan.

Jadwal Liga Inggris, Pekan Ke-23

Sabtu, 11 Februari 2023

  • 19.30 WIB - West Ham vs Chelsea
  • 22.00 WIB - Fulham vs Nottingham Forest
  • 22.00 WIB - Leicester City vs Tottenham Hotspur
  • 22.00 WIB - Arsenal vs Brentford
  • 22.00 WIB - Crystal Palace vs Brighton & Hove Albion
  • 22.00 WIB - Southampton vs Wolves

Minggu, 12 Februari 2023

  • 00.30 WIB - Bournemouth vs Newcastle United
  • 21.00 WIB - Leeds United vs Man United
  • 23.30 WIB - Man City vs Aston Villa

Selasa, 14 Februari 2023

  • 03.00 WIB - Liverpool vs Everton
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com