KOMPAS.com - Bek kawakan asal Spanyol Sergio Ramos menyebut Lionel Messi sebagai pemain terbaik yang pernah dihasilkan sejarah sepak bola.
Sergio Ramos mengutarakan hal tersebut sambil mengingat masa-masa ketika dirinya kesulitan meladeni kelincahan Lionel Messi.
Setelah lebih dari satu dekade menjadi lawan Lionel Messi, Sergio Ramos kini berada satu tim dengan pesepak bola peraih tujuh trofi Ballon d'Or tersebut.
Sergio Ramos pun mulai menemukan kenyamanan setelah bermain dengan Lionel Messi selama kurang lebih enam bulan sejak Agustus 2021.
Baca juga: Momen Penuh Duka Sergio Ramos, Kehilangan 2 Sahabat dalam Dua Minggu
Bek berusia 36 tahun itu menikmati saat-saat kebersamaannya dengan Lionel Messi di klub raksasa Liga Perancis, Paris Saint-Germain (PSG).
"Saya sudah dibuat menderita oleh Messi selama bertahun-tahun," kata Sergio Ramos sambil mengingat masa-masa ketika dirinya masih bermain di Real Madrid, dikutip dari Marca.
"Sakarang saya menikmatinya. Dia adalah pemain terbaik yang pernah dihasilkan sepak bola," ujar Sergio Ramos.
Sebelum sama-sama berlabuh ke PSG, Sergio Ramos dan Lionel Messi terpisah oleh tembok rivalitas antara dua klub unggulan Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.
Baca juga: Legenda Brasil Romario Merasa Lebih Baik daripada Lionel Messi
Sergio Ramos telah membela Real Madrid sejak Agustus 2005. Sementara itu, pada tahun yang sama, Messi resmi naik kasta dari Barcelona B ke skuad utama Blaugrana.
Sejak saat itu, Sergio Ramos dan Lionel Messi sering berduel dalam laga penuh gengsi bertajuk el clasico.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.