Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi Singgung Hubungannya dengan Kylian Mbappe

Kompas.com - 03/02/2023, 19:58 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penyerang timnas Argentina, Lionel Messi, mengungkapkan soal hubungan dengan Kylian Mbappe setelah Piala Dunia 2022.

Lionel Messi dan Kylian Mbappe membela klub sama, Paris Saint-Germain (PSG). Namun, keduanya harus menjadi rival pada final Piala Dunia 2022.

Ya, Lionel Messi, yang membela Argentina, harus bersua dengan striker berkebangsaan Perancis, Kylian Mbappe, di final Piala Dunia 2022.

Tensi pertandingan antara Argentina dan Perancis berlangsung tinggi. Skor 3-3 bahkan bertahan sampai 120 menit.

Baca juga: Shin Tae-yong Cekoki Pemain Timnas U20 Indonesia dengan Kebiasaan Messi

Tak ayal, pertandingan harus dituntaskan ke babak adu penalti. Hasilnya, Argentina sukses menang 4-2 atas Perancis dalam babak adu tos-tosan.

Kemenangan itu mengantarkan Lionel Messi dan timnas Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022.

Dalam pesta juara Piala Dunia 2022 Argentina, kiper Emiliano Martinez meledek sosok Kylian Mbappe di ruang ganti.

Setelah itu, Emiliano Martinez bahkan membawa boneka bayi yang bagian wajahnya diganti dengan muka Kylian Mbappe dalam parade juara Argentina.

Baca juga: Arti Juara Piala Dunia 2022 untuk Lionel Messi dan Keluarganya

Terlebih lagi, pemain berjuluk La Pulga itu sempat tertawa saat dilempar boneka kura-kura ninja yang diduga merepresentasikan Mbappe.

Tak ayal, isu mengenai keretakan hubungan antara Messi dan Mbappe menyeruak ke permukaan seusai final Piala Dunia 2022.

Lionel Messi lalu mengungkapkan kondisi hubungan yang sebenarnya dengan Kylian Mbappe ke publik.

Peraih penghargaan Ballon d’Or itu mengatakan bahwa persahabatan dengan Mbappe masih terjalin dengan baik.

Menurut Lionel Messi, dia dan Mbappe bahkan tidak segan untuk membicarakan perayaan juara Argentina di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Lionel Messi Ungkap Satu Penyesalan Usai Juara Piala Dunia 2022

“Ya, kami berbicara soal final Piala Dunia, bagaimana pesta di Argentina saat itu ketika saya libur. Tidak lebih dari itu, tapi (hubungan) kami bagus, sangat bagus,” ungkap Messi dikutip dari Goal International.

“Saya juga pernah berada dalam situasi itu saat kalah di final Piala Dunia, dan saya tidak ingin tahu apa-apa soal hal tersebut,” tutur dia.

Mantan pemain Barcelona itu menegaskan bahwa hubungan dia dengan Mbappe sangat harmonis.

“Namun, sebenarnya tidak ada masalah antara saya dengan Kylian Mbappe. Hal yang terjadi justru sebaliknya,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com