Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Nottingham Forest, The Garibaldi Datangkan 3 Amunisi Baru

Kompas.com - 01/02/2023, 14:40 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nottingham Forest secara agresif mendatangkan tiga pemain baru pada hari terakhir bursa transfer musim dingin. Kiper veteran, Keylor Navas, termasuk amunisi baru yang dihadirkan.

Keylor Navas resmi didatangkan dari Paris Saint-Germain dengan status pinjaman. Mantan kiper Real Madrid itu akan bermain hingga akhir musim 2022-23 bersama Nottingham Forest.

Kedatangan Navas ke Nottingham Forest diharapkan bisa memberikan pengaruh positif.

Pengalamannya memenangkan berbagai trofi bisa memberikan imbas, terutama ketika Nottingham sedang berada dalam posisi bisa memenangkan trofi pertama musim ini.

Nottingham Forest akan menghadapi ujian berat melawan Manchester United dalam laga leg kedua semifinal Carabao Cup di Old Trafford, Manchester pada Kamis (2/1/2023) dini hari WIB.

Baca juga: Man United Vs Nottingham Forest, Sancho dan Martial Kembali ke Skuad

Tim berjuluk The Garibaldi tersebut harus membalikkan agregat skor 0-3 saat mereka kalah dari Man United pada leg pertama semifinal untuk bisa mencapai partai final Carabao Cup.

Mendatangkan Navas yang telah memenangkan berbagai trofi dalam kariernya diharapkan bisa menaikkan moral para pemain menghadapi laga penting tersebut.

Navas telah bermain dalam 564 pertandingan, dengan periode terbaiknya datang ketika menjadi kiper utama Real Madrid sejak musim panas 2014 lalu.

Bersama tim ibu kota Spanyol tersebut, Navas memenangkan 12 trofi termasuk tiga gelar Liga Champions (2015-16, 2016-17, 2017-18) dan satu titel Liga Spanyol (2016-17).

Baca juga: Cedera Ospina Buka Potensi Reuni Ronaldo dan Keylor Navas di Al Nassr

Setelah bermain dalam 162 penampilan selama lima tahun bersama Real Madrid, kiper internasional Kosta Rika tersebut angkat kaki dari Santiago Bernabeu untuk bergabung dengan PSG.

Sejak bergabung pada September 2019 lalu, Navas telah memenangkan dua gelar Ligue 1 (2019-20, 2021-22) dan dua titel Piala Perancis (2019-20, 2020-21).

Secara individu, kiper berusia 36 tahun tersebut mendapat penghargaan sebagai Kiper Terbaik dan Tim Terbaik Liga Champions UEFA pada musim 2017-18, dan Tim Terbaik serta Kiper Terbaik Ligue 1 pada 2020-21.

Setelah menghabiskan empat musim di ibu kota Perancis, untuk pertama kalinya Navas akan bermain di Inggris dan menjadi salah satu pemain terbaru Nottingham Forest.

Baca juga: Deadline Day Transfer: Chelsea Pecahkan Rekor demi Enzo Fernandez, Arsenal-MU Dapat Gelandang Baru

Nottingham Forest mendapatkan tiga pemain pada hari terakhir bursa transfer musim dingin, yaitu Keylor Navas, Jonjo Shelvey, dan Felipe.

Navas menjadi pemain yang dibutuhkan Nottingham Forest untuk menggantikan posisi Dean Henderson sebagai kiper utama klub yang menderita cedera paha dan harus absen beberapa pekan.

Sementara itu Shelvey pindah setelah tujuh musim berseragam Newcastle United. Shelvey datang ke Nottingham dengan kontrak kerja sama hingga musim panas 2025.

Felipe akan memperkuat lini pertahanan Nottingham Forest setelah bergabung dari Atletico Madrid dan dikontrak hingga musim panas 2024 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com