MADURA, KOMPAS.com - Madura United akan menjamu Persib Bandung dalam pertandingan pekan ke-19 Liga 1 2022-2023.
Jadwal Madura United vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (20/1/2023) kick off pukul 18.30 WIB.
Ini adalah pertama kali Madura United kembali ke kandangnya usai kompetisi dihentikan dan liga berlangsung dalam sistem bubble di Jawa Tengah.
Pelatih Fabio Lefundes akan berusaha menjaga keangkeran kandang Madura United dengan mengalahkan setiap lawan yang datang, termasuk Persib Bandung.
Baca juga: Jadwal Madura United Vs Persib Bandung, Angkernya Gelora Ratu Pamelingan
“Kita tahu situasinya, saat berhenti kompetisi kami sudah cukup lama tidak kerja, kami tidak latihan, lalu kami mulai lagi di Yogyakarta kita main di bubble. Sekarang kembali ke kondisi yang lebih baik, nanti kami akan lakukan yang terbaik di pertandingan untuk suporter yang datang,” kata Lefundes dalam konferensi pers jelang laga Kamis (19/1/2023).
Dia mengaku senang akhirnya Madura United kembali bermain di kandang sendiri.
Laskar Sepe Kerrab akan mendapatkan dukungan penuh dari suporter sendiri K-Conk Mania. Madura United akan tampil habis-habisan demi poin penuh untuk penggemarnya sendiri.
Baca juga: Head to Head Madura United Vs Persib Bandung, Kutukan Maung Tak Pernah Menang di Madura
“Kami senang bisa kembali lagi main di kandang di depan suporter kami sendiri. Sekarang kami balik lagi di kandang sendiri untuk main lawan Persib.”
“Harapan kami suporter (Madura United) bisa datang semua dan dukung kami, kami akan main dengan luar biasa,” bebernya.
Bagi pelatih asal Brasil itu, duel Madura United vs Persib adalah laga penting yang harus dimenangkan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.