Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potter Tak Tahu Bagaimana Cara Chelsea Tuntaskan Transfer Mudryk

Kompas.com - 16/01/2023, 19:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Graham Potter, mengaku tidak tahu soal kinerja manajemen tim hingga akhirnya berhasil menuntaskan transfer Mykhailo Mudryk.

Chelsea meresmikan transfer Mudryk ketika tim sedang bertanding menghadapi Crystal Palace pada Minggu (15/1/2023) malam WIB.

Mudryk ketika itu langsung diperkenalkan di depan publik Stadion Stamford Bridge pada jeda babak pertama laga Chelsea vs Crystal Palace.

Dikutip dari Sky Sports, Chelsea harus mengeluarkan uang transfer sebesar 88,5 juta pounds atau sekitar Rp 1,63 triliun untuk menebus Mudryk dari Shakhtar Donetsk. 

Chelsea juga mengikat Mudryk dengan kontrak jangka panjang berdurasi 8,5 tahun sampai Juni 2031.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Chelsea Menang Tipis, Tottenham Vs Arsenal Panas

Kabar transfer Mudryk resmi berpindah dari Shakhtar Donetsk ke Chelsea mengejutkan banyak pihak.

Sebab, pemain asal Ukraina itu sebelumnya kerap disebut sangat dekat dengan rival sekota Chelsea, Arsenal.

Rumor ketertarikan Chelsea terhadap Mudryk juga baru tercium dalam sepekan terakhir.

Seusai laga Chelsea vs Crystal Palace, Potter sempat mendapat pertanyaan soal perannya sebagai pelatih terhadap transfer Mudryk.

Potter di luar dugaan mengaku tidak tahu soal kinerja manajemen Chelsea hingga akhirnya berhasil mendapatkan tanda tangan Mudryk.

Terlepas dari hal itu, Potter sangat senang dengan kedatangan Mudryk yang menurutnya pemain berkualitas.

Baca juga: Hasil Chelsea Vs Crystal Palace 1-0: Kai Havertz Pembeda, The Blues Putus Tren Buruk

"Saya tidak tahu bagaimana itu terjadi. Saya sangat fokus terhadap pertandingan Chelsea. Terlepas dari hal itu, kami sangat senang dia ada di sini," kata Potter dikutip dar BBC Sport.

"Mudryk adalah pemain yang menarik dan berkualitas. Dia masih muda dan membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan sepak bola Inggris," ucap pelatih asal Inggris itu.

"Kami sangat senang dia ada di sini," ucap Potter menambahkan.

Mudryk menjadi pemain kelima yang bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer Januari 2023.

Sebelumnya, Chelsea sudah meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid dan mendatangkan tiga pemain, yakni Benoit Badiashile, David Datro Fofana serta Andrey Santos.

Secara keseluruhan, Chelsea tercatat sudah mendatangkan total 13 pemain musim ini atau pada era kepemimpinan Todd Boehly.

Baca juga: Tak Pakai Lama, Chelsea Resmikan Kedatangan Mykhailo Mudryk

Raheem Sterling, Pierre Emerick-Aubameyang, hingga Kalidou Koulibaly, adalah beberapa bintang yang bergabung dengan Chelsea awal musim ini.

Dikutip dari Squawka, Chelsea sudah menghabiskan uang sebesar 421 juta pounds atau sekitar Rp 7,74 triliun untuk mendatangkan 13 pemain musim ini.

Banyak media Eropa memprediksi Chelsea masih akan bergerak mencari pemain baru pada bursa transfer Januari 2023.

Terdapat tiga nama yang kini kerap disebut masuk dalam daftar incaran Chelsea.

Mereka adalah Noni Madueke (PSV Eindhoven), Marcus Thuram (Borussia Monchengladbach), dan Moises Caicedo (Brighton & Hove Albion).

Meski sudah belanja besar, Chelsea bersama Potter masih belum menunjukkan konsistensi bermain.

Baca juga: Graham Potter Akui Melatih Chelsea Pekerjaan Tersulit

The Blues, julukan Chelsea, kini tertahan di peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris setelah hanya mampu meraih satu kemenangan dari total lima laga pada Januari 2023.

Inkonsistensi itu tidak hanya membuat Chelsea tertahan di papan tengah klasemen Liga Inggris melainkan juga tersingkir dari Piala FA.

Terdekat, Chelsea akan menghadapi ujian berat karena harus melawan runner up Liga Inggris musim lalu, Liverpool.

Duel Liverpool vs Chelsea merupakan laga pembuka pekan ke-21 Liga Inggris yang akan dihelat di Stadion Anfield pada Sabtu (21/1/2023) malam WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com