Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Man City, Alasan Gol Bruno Fernandes Sah

Kompas.com - 14/01/2023, 22:53 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber GOAL,The FA

Dikutip dari Goal International, alasan gol Bruno Fernandes sah adalah Rashford tidak mengubah arah bola meski aktif berlari.

Rashford juga dianggap tidak menghalangi upaya para bek Man City yang hendak mengejar bola.

Hal sama juga diungkapkan oleh The Athletic di mana peraturan offside dikatakan telah diubah baru-baru ini.

Seorang pemain harus menyentuh bola untuk berada di posisi offside atau keterlibatan mereka menghentikan pemain lawan memainkan bola.

Rashford dianggap berlari paralel dengan bola tanpa menyentuhnya dan tak ada pemain bertahan City yang berada dalam posisi untuk menyentuh bola dan menjauhkannya dari Fernandes.

Dengan demikian, gol Bruno Fernandes tetap sah karena Rashford dinilai tidak mengganggu proses gol.

Berikut adalah aturan offside IFAB dikutip dari situs FA:

Seorang pemain dianggap offside jika terlibat aktif:

1. Mengganggu permainan dengan memainkan atau mengubah arah bola yang dioper oleh rekan satu tim

2. Mengganggu lawan dengan cara:

  • mencegah lawan bermain atau menguasai bola
  • menghalangi pandangan lawan dengan jelas
  • Sengaja ingin menguasai bola yang berdampak terhadap lawan
  • membuat suatu tindakan nyata yang jelas-jelas mengganggu lawan untuk menguasai bola

Merujuk aturan di atas, Man United bisa dikatakan sedikit beruntung karena jarak Rashford dengan para bek Man City yang mengejar bola cukup jauh.

Jika jarak Rashford dan bek Man City dekat, wasit mungkin akan menganulir gol Bruno Fernandes.

Baca juga: Drawing Semifinal Piala Liga Inggris: Nottingham Vs Man United, Southampton Vs Newcastle

Sebab, Rashford yang aktif berlari bisa dianggap mengganggu pemain Man City yang hendak mengejar bola.

Hal itu tercermin dari pernyataan Bruno Fernandes seusai pertandingan.

Bintang timnas Portugal itu menilai bek Man City lebih dekat dengan dirinya daripada Marcus Rashford.

"Karena saya menghadap gawang, Rashford melihat saya berada dalam posisi yang lebih baik," kata Bruno Fernandes dikutip dari BT Sport.

"Saya tidak tahu apakah salah satu dari kami offside atau tidak. Satu-satunya bek (Man City) terdekat adalah yang dekat dengan saya," ucap mantan bintang Sporting CP itu menambahkan.

Kemenangan atas Man City kali ini mengatrol posisi Man United ke peringkat ketiga klasemen Liga Inggris dengan koleksi 38 poin dari 18 laga.

Setan Merah, julukan Man United, untuk sementara hanya tertinggal satu angka dari Man City yang duduk di urutan kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber GOAL,The FA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com