Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vietnam Vs Indonesia: STY Hanya Ingin 90 Menit, Garuda Datang untuk Menang!

Kompas.com - 09/01/2023, 15:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Zing

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) ingin skuad Garuda memastikan kemenangan dalam waktu normal 90 menit ketika melakoni leg kedua semifinal Piala AFF 2022 kontra tuan rumah Vietnam.

Shin Tae-yong mengungkapkan ambisi tersebut saat berbicara dalam konferensi pers menjelang leg kedua semifinal Piala AFF 2022 Vietnam vs Indonesia.

Adapun laga Vietnam vs Indonesia dalam rangkaian leg kedua semifinal Piala AFF 2022 dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, pada Senin (9/1/2023) pukul 19.30 WIB.

Dalam pernyataannya, Shin Tae-yong mengatakan bahwa kedua tim pasti ingin menyelesaikan pertandingan tersebut dalam waktu 90 menit.

Baca juga: Semifinal Piala AFF 2022, Prediksi Luis Milla soal Leg Kedua Vietnam Vs Indonesia 

Shin Tae-yong mengisyaratkan bahwa timnas Indonesia juga ingin menghindari babak tambahan waktu dan adu penalti.

"Saya pikir kedua tim ingin menang dan mencapai final," kata Shin Tae-yong, dikutip dari Zing News.

"Tentu tidak ada yang ingin mengakhiri 90 menit dengan agregat imbang sehingga menyeret satu sama lain ke perpanjangan waktu dan penalti," ujar Shin Tae-yong.

Sebelum ini, Indonesia dan Vietnam telah bertanding pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).

Baca juga: Prediksi Line Up Vietnam Vs Indonesia: STY Pakai 3 Bek, Witan Starter

Indonesia selaku tim tuan rumah memiliki sederet peluang dalam pertandingan tersebut. Namun, mereka tak kunjung mencetak gol hingga laga berakhir imbang 0-0.

Hasil tersebut melahirkan sejumlah skenario. Indonesia akan lolos ke final jika memenangi leg kedua kontra Vietnam, berapa pun skornya.

Skud Garuda juga akan melaju ke semifinal apabila bermain imbang dengan skor 1-1, 2-2, 3-3, dan seterusnya.

Skor imbang seperti itu bisa mengantarkan Indonesia ke final karena Piala AFF kali ini menerapkan aturan gol tandang.

Baca juga: Vietnam Vs Indonesia, Skuad Garuda Disebut Pakai Perangkat Aneh Saat Jalani Latihan

Garuda Datang untuk Menang

Meski hasil imbang bisa mengantarkan Indonesia ke final, Shin Tae-yong tetap ingin anak-anak asuhnya memetik kemenangan atas Vietnam.

Sejak awal, Shin Tae-yong menegaskan bahwa Indonesia datang ke Vietnam untuk meraih kemenangan.

"Kami memiliki peluang untuk menang. Kami di sini untuk menang. Para pemain dan seluruh tim telah mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan," ucap Shin Tae-yong.

Peluang timnas Indonesia untuk meraih kemenangan atas Vietnam sejatinya telah terlihat ketika skuad Garuda melakoni leg pertama di Jakarta.

Baca juga: Link Live Streaming Leg 2 Semifinal AFF Vietnam Vs Indonesia: Cara Nonton via HP, Laptop, dan TV Digital

Marselino Ferdinan dkk mampu menciptakan sederet peluang untuk menggetarkan gawang Vietnam yang masih suci alias belum kebobolan.

Akan tetapi, Indonesia belum bisa mengonversikan sederet peluang itu menjadi gol.

Shin Tae-yong mengakui timnas Vietnam memiliki organisasi pertahanan yang baik sehingga menyulitkan anak-anak asuhnya melakukan penyelesaian akhir.

Menurut Shin Tae-yong, kegagalan dalam mencetak gol bukan berarti Indonesia tidak bisa menyerang.

"Saya setuju bahwa Vietnam memiliki organisasi pertahanan yang baik di semifinal leg pertama, tetapi bukan karena kami tidak mampu menyerang. Indonesia jelas menciptakan selusin peluang di pertandingan itu," tutur Shin Tae-yong menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Zing


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com