Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO: Bangga dan Sesal Shin Tae-yong, Garuda Ditahan Imbang Vietnam

Kompas.com - 07/01/2023, 01:48 WIB
Kristianto Purnomo

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kembali menyoroti finishing atau penyelesaian akhir skuad Garuda saat melawan Vietnam pada semifinal Piala AFF 2022.

Laga timnas Indonesia vs Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore WIB.

Pertandingan tersebut berakhir tanpa pemenang setelah papan skor menunjukkan angka 0-0 hingga wasit membunyikan peluit akhir.

Baca juga: BERITA FOTO: Dendy Dilanggar Keras Pemain Vietnam

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong saat pertandingan melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong saat pertandingan melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.

Shin Tae-yong mengapresiasi kerja keras para pemain timnas Indonesia. Namun, ia juga menyayangkan Marc Klok dkk tak mampu mencetak gol sehingga tak berhasil menang.

"Pertama saya ingin mengucapkan, pemain sudah bekerja maksimal dalam pertandingan hari ini," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga yang turut dihadiri Kompas.com.

"Memang ada beberapa peluang yang tidak bisa dimanfaatkan dengan baik dan tidak bisa mendapatkan kemenangan, itu yang sangat disayangkan," ujar dia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong saat pertandingan melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong saat pertandingan melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.

Baca juga: BERITA FOTO: Indonesia Ditahan Imbang Vietnam di Leg Pertama Semifinal Piala AFF

"Namun, saya ingin mengatakan bahwa kedua tim sangat bekerja keras dalam pertandingan hari ini," tutur pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Meski timnas Indonesia membuang banyak kesempatan, Shin Tae-yong menilai bahwa permainan anak didiknya sudah bagus.

"Saya berterima kasih, secara keseluruhan permainannya baik, tetapi sangat sayang karena peluang-peluang tidak bisa dimanfaatkan dengan baik," ujar dia.

Pemain timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan saat bertanding melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan saat bertanding melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.

Sementara itu, Fachruddin Aryanto yang bertugas sebagai kapten timnas Indonesia pada pertandingan melawan Vietnam tadi mengatakan bahwa Garuda tidak akan berhenti berjuang.

Fachruddin juga mengungkapkan bahwa rekan-rekannya sudah menjalankan strategi yang diinginkan Shin Tae-yong.

"Pertama, kami mengucap syukur meskipun tidak menang. Memang tidak mudah melawan Vietnam, tetapi teman-teman juga sudah bekerja keras," ujar Fachruddin.

Baca juga: Indonesia Vs Vietnam: Pantang Menyerah, Masih Ada Leg Kedua, Garuda!

Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar berusaha mempertahankan bola saat bertanding melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar berusaha mempertahankan bola saat bertanding melawan pemain timnas Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.

"Apa yang sudah diinginkan Coach Shin saat persiapan kemarin semua berjalan, tetapi kami belum bisa cetak gol," ucapnya.

"Tapi, ini masih ada leg kedua. Kami masih fight untuk melaju ke final," tutur Fachruddin.

Timnas Indonesia selanjutnya akan menyambangi markas Vietnam pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 di My Dinh National Stadium, Senin (9/1/2023).

Penulis Farahdilla Puspa | Editor Sem Bagaskara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com