Ia berharap setidaknya ada satu pemain Indonesia yang mampu bersinar di Eropa dan membukan jalan bagi pemain lainnya untuk menembus liga Eropa.
Baca juga: Akibat Inggris Lockdown, Tim Garuda Select Batal Jajal Mansfield U18
"Diharapkan akan ada setidaknya satu pemain Indonesia, yang akan mampu bersinar di Eropa dan membukakan jalan bagi pemain lainnya untuk menembus liga Eropa. Jadi, secara tidak langsung menyediakan materi yang semakin baik bagi tim nasional kita. Seperti Maroko, di mana hampir semua pemain mereka berkompetisi di liga-liga Eropa," kata Mirwan.
Dari musim-musim sebelumnya, tercatat ada empat pemain yang berhasil mendapat trial dan kontrak di klub sepak bola Eropa, seperti Bagus Kahfi di FC Utrech (2019-2021) dan Asteras Tripoli (2022-sekarang), David Maulana dan Brylian Aldama di HNK Rijeka (2020-2021), serta Muhammad Rafli Asrul yang menjalani trial selama sebulan di klub asal Yunani, Atromitos FC.
Program Garuda Select Season 5 membawa 16 pemain Indonesia, termasuk empat pemain dari timnas U16 Indonesia.
Setelah mengikuti latih tanding di Italia, tim Garuda Select Season 5 dijadwalkan untuk kembali ke Inggris dan setelah itu program akan berlanjut di Jerman.
Sampai saat ini, tim Garuda Select sudah menjalankan dua pertandingan persahabatan yang berakhir dengan dua kemenangan, yaitu melawan Fleetwood Town Academy dan Wallsall FC yang masing-masing berakhir dengan skor 2-1.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.