Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pele: Awal dari Segalanya, Sang Alfa Sepak Bola

Kompas.com - 30/12/2022, 07:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Pele disebut-sebut sebagai awal dari segalanya, yang pertama. Semua hal ajaib dari bintang sepak bola mana pun, sudah lebih dulu dilakukan Pele.

Penyerang belia Man City, Erling Haaland, menuliskan sebuah penghormatan apik kepada Pele yang meninggal dunia pada 29 Desember 2022 dalam usia 82 tahun.

Pele wafat di Rumah Sakit Albert Einstein, Brasil, pada 29 Desember atau 30 Desember 2022 dini hari WIB setelah berjuang melawan penyakit kanker usus.

“Segala hal yang dilakukan oleh pemain mana pun, Pele melakukannya terlebih dulu. RIP,” tulis Haaland melalui akun Twitter miliknya.

Perkataan Haaland terasa mengena. Sebut saja sejumlah teknik ikonik megabintang sepak bola, seperti putaran ala Johann Cruyff, elastico milik Ronaldinho, dribel croqueta Andres Iniesta, sampai tendangan salto ajaib Cristiano Ronaldo.

Semua itu sudah lebih dahulu dilakukan oleh Pele yang bernama asli Edson Arantes do Nascimento.

Akun Twitter Football Away Days secara apik merangkum semua atraksi megabintang sepak bola yang juga bisa dilakukan oleh Pele.

“Raja sepak bola,” demikian keterangan yang disematkan akun Twitter Football Away Days dalam sebuah unggahan video kompilasi soal teknik Pele yang kini sudah ditonton lebih dari 26 juta kali.

Baca juga: Legenda Sepak Bola Brasil Pele Meninggal Dunia

“Kami sangat berduka mendengar kabar wafatnya Pele, salah satu pemain terbaik sepanjang masa,” kata Presiden UEFA, Aleksander Ceferin.

“Dia adalah bintang sepak bola dunia pertama dan berkat prestasinya di dalam serta luar lapangan, dia berperan sebagai pionir dalam perkembangan sepak bola yang menjadi olahraga terpopuler dunia.”

“Dia akan sangat dirindukan,” tutur Aleksander Ceferin.

Seperti kata Ceferin, Pele adalah yang pertama dari segalanya. Dia merupakan bilangan alfa dalam sejarah sepak bola.

Sampai akhir hayatnya, Pele masih memegang rekor fantastis yang bakal membuat mulut pencinta sepak bola ternganga.

Pele merupakan pemain termuda yang pernah menjuarai Piala Dunia. Ketika mengantar Brasil menjadi kampiun Piala Dunia, Pele masih berusia 17 tahun!

Baca juga: Pele Meninggal Dunia: Raja Abadi, Inspirasi, Perang Pun Terhenti…

Seorang remaja berumur 17 tahun plus 249 hari berperan sentral dalam perjalanan Brasil menuju podium juara Piala Dunia 2022.

Setelah mengemas hattrick pada laga semifinal, Pele menyumbang dua gol ketika Brasil menekuk tuan rumah Swedia 5-2 dalam partai puncak penentu trofi.

“Saya sedih melihat ayah saya menangis ketika Brasil gagal menjadi juara Piala Dunia 1950. Pada hari yang sama, saya berjanji kepadanya bahwa saya akan menjuarai Piala Dunia,” tutur Pele soal kenangan tragedi Maracanazo, di mana Brasil gagal juara di kandang sendiri pada 1950.

Pada 1950 Pele masih berumur 9 tahun. Siapa sangka 18 tahun berselang ia menggenapi janjinya.

Tak cuma sekali, tapi tiga kali. Ya, Pele tercatat tiga kali mengantar Brasil menjuarai Piala Dunia, persisnya pada 1958, 1962, serta 1970.

Pele masih memegang rekor sebagai satu-satunya pesepak bola yang pernah tiga kali merasakan nikmat juara Piala Dunia.

“Pele adalah inspirasi sejati dan salah satu pemain terhebat yang pernah memainkan sepak bola. Beristirahatlah dalam damai,” tulis striker Inggris dan Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Pele menjadi pusat inspirasi bagi pemain-pemain terbaik dunia yang datang setelah dirinya.

Meminjam kata-kata Haaland, dia akan selalu dikenang sebagai yang pertama dari segalanya. Pele sang alfa sepak bola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com