Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop 2022: Ronaldo Terkatung-katung Tanpa Klub, Messi Juara Dunia

Kompas.com - 27/12/2022, 18:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Tahun 2022 bermakna lain buat dua pesepak bola terhebat abad ini, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Bagi Cristiano Ronaldo, 2022 bisa dibilang menjadi awal kemunduran kariernya sebagai pesepak bola profesional. 

Setelah tak jadi pilihan utama lagi di Manchester United, CR7 malah membuat pernyataan kontroversial tentang klub.

Akibatnya, Ronaldo didepak dari Man United dan kini terkatung-katung tanpa klub.

Tak cuma di klub, Ronaldo juga mulai tersisih di timnas Portugal. Dia lebih sering dicadangkan pada Piala Dunia 2022.

Berbeda 180 derajat dengan Cristiano Ronaldo, Lionel Messi justru bersinar terang pada 2022.

Baca juga: Dinilai Hina Ronaldo, FIFA Hapus Twit Messi Juara Piala Dunia 2022

Setelah satu tahun beradaptasi, Messi kini menjadi kepingan tak tergantikan di skuad utama Paris Saint-Germain.

Di level timnas, Messi menutup tahun ini dengan trofi Piala Dunia 2022.

Kompas.com merangkum perjalanan singkat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi pada 2022:

Cristiano Ronaldo

Segalanya jadi serba susah bagi Cristiano Ronaldo setelah Erik ten Hag datang sebagai manajer baru Man United pada awal musim 2022-2023.

Sejak saat itu, Ronaldo bukan lagi menjadi pemain istimewa di klub. Perannya mulai tergantikan dan menit bermainnya berkurang.

Baca juga: Kakak Ronaldo Usai Lihat Messi Juara bersama Argentina: Ini Piala Dunia Terburuk

Situasi menjadi makin runyam ketika Ronaldo terlibat friksi dengan sang pelatih pada pertengahan musim.

Friksi antara keduanya bermula dari sikap Ronaldo pada laga pekan ke-12 Liga Inggris 2022-2023 kontra Tottenham Hotspur di Old Trafford, 22 Oktober lalu.

Saat itu, Ronaldo yang jadi pemain cadangan Man United, meninggalkan lapangan sebelum pertandingan selesai.

Ten Hag sudah mengonfirmasi bahwa dia memberi kesempatan main buat Ronaldo, tetapi sang pemain menolak.

Akibatnya, Ronaldo dicoret sementara dari skuad utama Man United. Dia tak disertakan untuk laga Premier League selanjutnya (vs Chelsea).

Ronaldo baru kembali bermain buat Man United sekitar satu pekan berselang, tepatnya pada laga kontra Sheriff (Liga Europa).

Baca juga: Ronaldo bak Duri di Dalam Tim, Pemain Hebat tapi Arogan

Penyerang Man United, Cristiano Ronaldo, kala beraksi dalam laga Liga Europa 2022-2023 kontra Omonia di Stadion GSP, 6 Oktober 2022. Cristiano Ronaldo menjadi cadangan pada laga Man United vs Tottenham, Kamis (20/10/2022). Terkini, Ronaldo tengah menjadi sorotan seusai melakukan wawancara kontroversial bersama Piers Morgan. Wawancara itu menghadirkan kontroversi di Man United. Man United dan Ronaldo kemudian sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih awal.AFP Penyerang Man United, Cristiano Ronaldo, kala beraksi dalam laga Liga Europa 2022-2023 kontra Omonia di Stadion GSP, 6 Oktober 2022. Cristiano Ronaldo menjadi cadangan pada laga Man United vs Tottenham, Kamis (20/10/2022). Terkini, Ronaldo tengah menjadi sorotan seusai melakukan wawancara kontroversial bersama Piers Morgan. Wawancara itu menghadirkan kontroversi di Man United. Man United dan Ronaldo kemudian sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih awal.

Pada saat konflik dengan Ten Hag belum benar-benar mereda, Ronaldo justru "bertingkah" lagi pada pertengahan November 2022.

Pemain berusia 37 tahun itu melakukan wawancara kontroversial dengan jurnalis asal Inggris Piers Morgan. 

Kepada Piers Morgan, CR7 banyak mengeluarkan pernyataan mengejutkan seputar Man United, salah satunya tentang Ten Hag.

Ronaldo mengaku bahwa dia tidak menaruh hormat kepada Ten Hag karena sang pelatih juga tidak menunjukkan sikap yang sama.

Singkat cerita, Ronaldo diputus kontraknya oleh Man United setelah pihak klub mengetahui semua isi percakapannya dengan Piers Morgan.

Man United menyatakan bahwa pemutusan kerja sama ini terjadi atas kesepakatan bersama antara kedua belah pihak.

Baca juga: Man United Berikan Penghormatan Singkat Kepada Cristiano Ronaldo

Ronaldo berpisah dari Man United setelah membuat 16 penampilan dengan kontribusi tiga gol dan dua assist pada musim ini.

Yang mengejutkan adalah Man United mengumumkan perpisahan dengan Ronaldo saat sang pemain sedang fokus bersama timnas Portugal di Piala Dunia 2022.

Man United merilis pernyataan tersebut pada 22 November 2022, hanya dua hari menjelang laga perdana Portugal di Piala Dunia 2022 (vs Ghana).

Dengan kata lain, Ronaldo berstatus "pengangguran" alias pemain tanpa klub ketika mentas di Piala Dunia 2022.

Ronaldo berharap bisa tampil mengesankan di Piala Dunia 2022 supaya menarik perhatian klub-klub papan atas, tetapi nyatanya dia malah melempem.

Hanya satu gol yang berhasil Ronaldo cetak dalam lima penampilannya di Piala Dunia 2022. Dia pun hanya dua kali menjadi starter, yakni pada dua laga perdana Portugal (vs Ghana dan Uruguay) di fase grup (Gtup H).

Baca juga: Tak Ada Keraguan, Messi Lebih Baik daripada Ronaldo...

Selebihnya, pemilik lima trofi Ballon d'Or itu memulai pertandingan dari bangku cadangan.

Ronaldo dan rekan-rekannya terhenti di perempat final Piala Dunia 2022 setelah kalah adu penalti melawan tim kuda hitam Kroasia.

Portugal vs Swiss: Cristiano Ronaldo (kanan) ketika masuk sebagai pemain pengganti pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar yang mempertemukan Portugal vs Swiss di Lusail Stadium, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB. Terkini, Portugal akan melawan Maroko pada perempat final Piala Dunia 2022. Link live streaming Maroko vs Portugal tersedia di artikel ini.AFP/ FABRICE COFFRINI Portugal vs Swiss: Cristiano Ronaldo (kanan) ketika masuk sebagai pemain pengganti pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar yang mempertemukan Portugal vs Swiss di Lusail Stadium, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB. Terkini, Portugal akan melawan Maroko pada perempat final Piala Dunia 2022. Link live streaming Maroko vs Portugal tersedia di artikel ini.

Selesai menjalani tugas negara, Cristiano Ronaldo terkatung-katung tanpa klub. 

Dia memilih berlatih di markas Real Madrid dan di Dubai untuk menjaga kebugaran sembari menunggu tawaran datang.

Opsi Ronaldo adalah bertahan di Eropa, tetapi tidak menutup kemungkinan juga dia melanjutkan karier di belahan dunia lain.

Menurut rumor yang beredar, Cristiano Ronaldo sedang didekati oleh klub asal Arab Saudi bernama Al Nassr.

Baca juga: 6 Pemain yang Mendominasi di Turnamen Piala Dunia Sepanjang Sejarah, Salah Satunya Ronaldo

Lionel Messi

Berbeda dengan Cristiano Ronaldo, bagi Lionel Messi, 2022 adalah tahun kejayaan, baik di level klub maupun timnas.

Messi sempat kesulitan pada musim pertamanya, 2021-2022, di Paris Saint-Germain (PSG) setelah lepas dari Barcelona.

Namun, seiring berjalannya waktu, Messi mulai nyetel di PSG. Sejak awal musim 2022-2023, La Pulga menjadi pemain tak tergantikan di skuad utama Les Parisiens.

Data dari Transfermarkt memperlihatkan bahwa Messi selalu menjadi starter PSG setiap kali dimainkan.

Sejauh ini, Messi telah mencatatkan 19 penampilan bareng PSG di semua kompetisi musim 2022-2023 dengan kontribusi 12 gol dan 14 assist.

Baca juga: Mbappe Kembali ke PSG 3 Hari Usai Piala Dunia, Messi Masih Misteri

Tidak ada pemain PSG lain yang menyumbang lebih banyak assist ketimbang Lionel Messi untuk saat ini. 

Lalu, jika hanya menghitung catatan di liga domestik saja, Messi sudah membuat 10 assist untuk PSG. Itu menjadikan Messi sebagai raja assist di lima top Eropa, bersanding dengan Kevin De Bruyne (Manchester City) dan Randal Kolo Muani (Eintracht Frankfurt).

Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Lionel Messi berselebrasi usai mencetak gol ke gawang OGC Nice pada laga pekan kesembilan Ligue 1 2022-2023 di Stadion Parc des Princes, Minggu (2/10/2022) dini hari WIB. Messi yang sukses membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 dikabarkan bakal menerima kontrak baru di PSG.AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Lionel Messi berselebrasi usai mencetak gol ke gawang OGC Nice pada laga pekan kesembilan Ligue 1 2022-2023 di Stadion Parc des Princes, Minggu (2/10/2022) dini hari WIB. Messi yang sukses membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 dikabarkan bakal menerima kontrak baru di PSG.

Setelah moncer di klub, Lionel Messi menutup tahun ini dengan cara yang sangat indah, juara Piala Dunia 2022.

Messi mengantarkan Argentina juara usai menaklukkan juara bertahan Perancis pada laga final di Lusail Iconic Stadium, Qatar, Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Sempat ditahan 3-3 oleh Perancis sampai extra time, Messi dkk memastikan kemenangan lewat adu penalti dengan skor 4-2.

Ini adalah gelar ketiga timnas Argentina di Piala Dunia setelah 1978 dan 1986.

Baca juga: Messi Pernah Dirayu Bela Timnas Spanyol, Menolak karena Cinta Mati Argentina

"Saya tahu bahwa Tuhan akan memberikan gelar ini kepada saya. Saya merasa semuanya akan terjadi dengan cara seperti ini," ucap Messi setelah Argentina juara Piala Dunia 2022, dikutip dari TyC Sports.

"Sekarang, saya ingin menikmatinya. Lihatlah piala ini, ini sangat indah," imbuh pemain yang mencetak tujuh gol dalam tujuh penampilan di Piala Dunia 2022 itu.

Pencapaian Messi di Piala Dunia 2022 makin sempurna karena dia juga keluar sebagai pemain terbaik turnamen dan berhak atas trofi Golden Ball alias Bola Emas.

Messi menjadi pemain pertama dalam sejarah turnamen yang meraih dua gelar Pemain Terbaik Piala Dunia.

Sebelumnya, Messi juga pernah mendapatkan penghargaan Bola Emas tersebut saat membawa Argentina ke final Piala Dunia 2014.

Messi mengisyaratkan bahwa dia belum akan meninggalkan timnas Argentina meski pernah berucap bahwa duel kontra Perancis adalah laga Piala Dunia terakhirnya.

Baca juga: Piers Morgan: Messi Sombong dan Berlebihan Usai Juara Piala Dunia

"Menutup karier dengan cara seperti ini adalah hal yang mengesankan. Saya sudah mendapatkan Copa America dan Piala Dunia. Semuanya datang pada pengujung karier saya," ujar Messi. 

"Namun, saya tidak akan meninggalkan timnas Argentina. Saya sangat mencintai sepak bola. Saya masih ingin bermain sebagai juara dunia," ucap peraih tujuh Ballon d'Or itu.

Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022 usai Argentina meraih kemenangan atas Perancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, 18 Desember 2022. Terkini, seorang fan mencukur rambut klien dengan wajah Lionel Messi.AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022 usai Argentina meraih kemenangan atas Perancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, 18 Desember 2022. Terkini, seorang fan mencukur rambut klien dengan wajah Lionel Messi.

Ditambah trofi Piala Dunia 2022, Lionel Messi kini telah mengoleksi 42 gelar dalam karier profesionalnya di level klub dan timnas.

Messi kini hanya terpaut satu trofi dari Dani Alves, yang saat ini menyandang status sebagai pesepak bola tersukses dalam urusan meraih gelar juara.

Pemain berusia 35 tahun itu membutuhkan dua trofi lagi untuk merebut predikat pemain tersukses dari tangan Dani Alves.

Baca juga: Messi Mengejar Status Pesepak Bola Tersukses, Kurang 2 Trofi Lagi

Peluang Messi untuk melewati pencapaian Dani Alves cukup terbuka musim ini karena klubnya, PSG, masih beredar di beberapa kompetisi.

PSG sekarang sedang memuncaki klasemen Liga Perancis 2022-2023 dan sudah mencapai babak 16 besar Liga Champions. Les Parisiens juga masih bermain di Coupe de France alias Piala Perancis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Liga Inggris
Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com