Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1: Persis Solo Putus Tren Buruk Usai Bungkam Persik 3-1

Kompas.com - 24/12/2022, 20:44 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persis Solo berhasil memutus tren buruk empat laga beruntun tanpa kemenangan setelah mengalahkan Persik Kediri pada lanjutan Liga 1 2022-2023.

Pertandingan Persik vs Persis Solo itu berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, pada Sabtu (24/12/2022) malam WIB.

Persis Solo kali ini mengalahkan Persik Kediri dengan skor 3-1. Bintang kemenangan Persis Solo kali ini adalah Fernando Rodriguez  yang mecetak brace alias dua gol (17', 51').

Adapun satu gol Persis lainnya dicetak oleh Ryo Matsumura pada menit ke-90+5'.

Di lain sisi, satu-satunya gol Persik Kediri asuhan Divaldo Alves dicetak oleh Faris Aditama pada menit ketujuh.

Baca juga: Hasil Liga 1: Persebaya Tekuk Dewa United, Barito Putera Libas Persita

Kemenangan atas Persik ini sekaligus mengatrol posisi Persis Solo di klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Persis Solo selaku tim promosi naik ke peringkat 12 klasemen Liga 1 dengan koleksi 19 poin dari 17 pertandingan.

Laskar Sambernyawa, julukan Persis, untuk sementara hanya unggul lima angka atas Barito Putera yang duduk di urutan ke-16 atau batas awal zona degradasi klasemen Liga 1.

Meski masih dekat dari zona degradasi, Persis Solo menjadi tim promosi "terbaik" pada paruh pertama Liga 1 2022-2023.

Sebab, dua tim promosi lainnya, yakni RANS Nusantara FC dan Dewa United, berada di bawah Persis Solo.

Baca juga: Hasil Liga 1 2022-23: Madura United Ditahan RANS, PSS Vs Persija Terpaksa Berhenti

RANS Nusantara FC kini menempati peringkat ke-13, tertinggal tiga angka dari Persis Solo.

Di lain sisi, Dewa United masih terdampar di zona degradasi tepatnya peringkat ke-17 dengan raihan 14 poin dari 17 pertandingan.

Adapun hasil laga di Stadion Maguwoharjo malam ini menjadi kekalahan ke-9 Persik Kediri pada Liga 1 2022-2023.

Secara keseluruhan, Persik Kediri hanya mampu meraih satu kemenangan dari total 17 laga paruh pertama Liga 1 2022-2023.

Tim berjuluk Macan Putih itu kini terpuruk di dasar klasemen Liga 1 dengan koleksi hanya 10 poin.

Baca juga: Persib Ancaman Tim Papan Atas Liga 1 2022-2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com