KOMPAS.com - Shin Tae-yong menyoroti fisik pemain saat Indonesia hanya menang tipis atas Kamboja pada laga Grup A Piala AFF 2022.
Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, kondisi fisik timnya belum cukup bugar untuk melakoni sebuah pertandingan.
"Secara keseluruhan memang para pemain kita kurang baik sekarang, apalagi fisik belum maksimal," kata Shin Tae-yong, selepas laga Indonesia vs Kamboja, Jumat (23/12/2022).
Laga melawan Kamboja digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Timnas Indonesia menang susah payah 2-1.
Dua gol tim Merah Putih dilesakkan oleh Egy Maulana Vikri (7') dan Witan Sulaeman (35').
Baca juga: Kemenangan atas Kamboja Jadi Modal Timnas Indonesia Lawan Brunei
Sementara, satu gol balasan dari tim tamu tercatat atas nama Sareth Krya pada menit ke-15.
Dalam pertandingan tersebut, Shin Tae-yong melakukan pergantian sampai lima pemain.
Pilar-pilar Garuda, seperti Egy Maulana Vikri, Pratama Arhan, dan Asnawi Mangkualam, ditarik keluar lebih dini.
Ketiganya digantikan oleh Saddil Ramdani, Yakob Sayuri, dan Edo Febriansah.
Witan Sulaeman dan Muhammad Rafli juga tidak bermain penuh. Mereka digantikan oleh Dendy Sulistyawan dan Ilija Spasojevic.
Baca juga: Indonesia Vs Kamboja, Alasan Egy Cuma Main 45 Menit
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.