Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Skor dan Line Up Argentina Vs Perancis di Final Piala Dunia 2022

Kompas.com - 18/12/2022, 16:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Argentina dan Perancis telah melalui perjalanan panjang dari fase grup hingga mencapai partai puncak Piala Dunia 2022 Qatar.

Di final, Argentina dan Perancis akan memperebutkan gelar juara Piala Dunia yang menjadi simbol supremasi tertinggi dalam olahraga sepak bola.

Laga Argentina vs Perancis dalam final Piala Dunia 2022 dijadwalkan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Argentina dan Perancis menatap laga tersebut dengan satu misi, yakni kemenangan.

Apabila berhasil memetik kemenangan, Argentina akan kembali merengkuh kejayaan yang telah lama luput dari genggaman sejak kali terakhir menjadi juara Piala Dunia pada edisi 1986.

Baca juga: Argentina Vs Perancis: Final Ideal yang Bakal Jadi Milik Albiceleste

Sementara itu, Perancis akan mempertahankan gelar juara apabila mampu memenangi pertandingan malam nanti.

Perancis berpeluang menjadi negara ketiga yang mampu menjuarai dua edisi Piala Dunia secara beruntun.

Sebelumnya, hanya ada dua negara yang mampu mengukir pencapaian tersebut, yakni Italia (1934, 1938) dan Brasil (1958, 1962).

Apabila melihat dari rekor pertemuan, Argentina lebih layak diunggulkan untuk memetik kemenangan dan meraih gelar juara Piala Dunia 2022.

Argentina tercatat telah memetik enam kemenangan dari 12 laga terakhir kontra Perancis di semua ajang, termasuk pertandingan persahabatan.

Baca juga: 3 Alasan Argentina Bisa Juara Piala Dunia 2022, Messi Kuncinya

Khusus di Piala Dunia, Argentina tercatat memetik dua kemenangan dari tiga pertandingan melawan Perancis.

Argentina menelan satu kekalahan ketika bersua Perancis pada 16 besar Piala Dunia 2018 Rusia.

Akhir Indah bagi Messi

Riwayat pertemuan itu memperbesar peluang Argentina memenangi partai puncak Piala Dunia 2022 Qatar.

Perjalanan panjang Messi di Piala Dunia pun akan berakhir indah jika Argentina benar-benar bisa memenangi final Piala Dunia 2022 kontra Perancis.

Messi telah menyatakan bahwa final melawan Perancis akan menjadi pertandingan terakhirnya di Piala Dunia.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com