Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kroasia Peringkat Tiga Piala Dunia 2022: Perunggu Rasa Emas

Kompas.com - 18/12/2022, 04:50 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Juru racik taktik Kroasia, Zlatko Dalic, menyebut kesuksesan timnya meraih peringkat tiga Piala Dunia 2022 rasanya sudah seperti juara.

Kroasia besutan Zlatko Dalic berhasil meraih kemenangan atas Maroko dengan skor 2-1 dalam perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2022.

Adapun pertandingan Kroasia vs Maroko dalam jadwal Piala Dunia 2022 sudah rampung bergulir di Stadion Internasional Khalifa pada Sabtu (17/12/2022).

Kemenangan Kroasia atas Maroko dalam perebutan posisi ketiga Piala Dunia 2022 hadir berkat kontribusi Josko Gvardiol (7’) dan Mislav Orsic (42’). Maroko hanya bisa sekali membalas via tandukan Achraf Dari (9')

Baca juga: Perjalanan Kroasia Sabet Peringkat Ketiga Piala Dunia 2022

Zlatko Dalic mengungkapkan bahwa kemenangan atas Maroko sangat berharga buat Kroasia.

Juru taktik berusia 56 tahun itu menuturkan bahwa meraih medali perunggu Piala Dunia 2022 bukan sesuatu yang mudah. 

Patut dicatat pula bahwa Kroasia bukanlah negara besar dari segi populasi, dengan hanya dihuni oleh sekitar empat juta penduduk.

“Ini adalah medali perunggu, tetapi bagi kami ini seperti medali emas,” ucap Zlatko Dalic dikutip RMC Sport dari kanal televisi Kroasia, HRT.

“Sebuah pertandingan yang sulit (menghadapi Maroko),” tutur pelatih berkebangsaan Kroasia itu.

Baca juga: Hasil Kroasia Vs Maroko 2-1, Modric dkk Raih Peringkat Ketiga Piala Dunia 2022

Zlatko Dalic lalu mendedikasikan keberhasilan Kroasia merebut medali perunggu di Piala Dunia 2022 untuk Miroslav Blazevic.

Adapun Miroslav Blazevic mempunyai jasa besar kepada karier Zlatko Dalic. Ia pernah memberikan pelajaran berharga kepada Dalic.

Seperti diketahui, Zlatko Dalic pernah menjadi asisten Blazevic di klub lokal Kroasia, NK Varteks, pada 2004-2005.

Terlebih lagi, Miroslav Blazevic merupakan pelatih legendaris Kroasia. Ia pernah menukangi Vatreni pada 1994-2000.

Baca juga: Kroasia Vs Maroko: Operan Horor Bounou, Jebakan Sakti Modric

Selama kariernya di timnas Kroasia, Miroslav Blazevic mengantarkan Vatreni menjadi tim peringkat ketiga di Piala Dunia 1998.

“Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini kepada orang yang mengawali semuanya, Ciro (Miroslav Blazevic),” tutur dia.

“Bos, ini untukmu. Sekali pun saya memenangi lima medali, Anda tetaplah pelatih dari segala pelatih,” tuturnya lagi.

Zlatko Dalic mempunyai pencapaian apik di timnas Kroasia. Sebelumnya, dia mengantarkan Vatreni menjadi runner-up di Piala Dunia 2018.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com