Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Kroasia Vs Maroko di Piala Dunia 2022, Kickoff 22.00 WIB

Kompas.com - 17/12/2022, 20:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Sebelum masuk ke final, Piala Dunia 2022 lebih dulu menggelar duel perebutan peringkat ketiga antara Kroasia dan Maroko.

Laga Kroasia vs Maroko akan digelar di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan, Qatar, Sabtu (17/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Link live streaming Piala Dunia 2022 untuk laga Kroasia vs Maroko tersemat di akhir artikel ini.

Kedua kesebelasan bertemu di perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2022 karena sama-sama kandas di semifinal.

Baca juga: Link Live Streaming Kroasia Vs Maroko di Perebutan Peringkat Ke-3 Piala Dunia 2022

Kroasia kalah 0-3 melawan Argentina, sedangkan Maroko menyerah dua gol tanpa balas dari juara bertahan Perancis.

Bagi Kroasia dan Maroko, ini akan menjadi kali kedua mereka bertemu di Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebelumnya, mereka telah bertanding di fase grup (Grup F) Piala Dunia 2022 dengan hasil imbang tanpa gol.

Khusus Kroasia, mereka sudah berpengalaman menghadapi partai perebutan tempat ketiga Piala Dunia satu kali, tepatnya pada edisi 1998.

Baca juga: Link Live Streaming Kroasia Vs Maroko, Arti Penting Medali Perunggu

Kala itu, Piala Dunia digelar di Perancis. Vatreni - julukan Kroasia - mengklaim medali perunggu usai menang 2-1 atas Belanda pada laga perebutan peringkat ketiga.

Para pemain Kroasia merayakan kemenangan atas Brasil di perempat final Piala Dunia 2022. Laga Kroasia vs Brasil yang berlangsung di Stadion Education City, Qatar, Jumat (9/12/2022) malam WIB tuntas dengan skor 4-2 via adu penalti.AFP/JEWEL SAMAD Para pemain Kroasia merayakan kemenangan atas Brasil di perempat final Piala Dunia 2022. Laga Kroasia vs Brasil yang berlangsung di Stadion Education City, Qatar, Jumat (9/12/2022) malam WIB tuntas dengan skor 4-2 via adu penalti.

Menurut bek timnas Kroasia Josko Gravdiol, timnya bertekad untuk mengakhiri perjalanan di Piala Dunia 2022 dengan kemenangan.

“Kroasia adalah salah satu dari empat tim teratas di dunia dan kami berjuang untuk medali perunggu," kata Gvardiol, dikutip dari laman resmi FIFA.

"Akan sangat bagus untuk membawa pulang medali bersama kami. Kami ingin mengakhiri turnamen ini dengan kemenangan," imbuhnya.

Baca juga: Maroko Vs Kroasia, Hakimi: Saya Berjuang Setiap Hari untuk Orangtua

Di sisi lain, Maroko mencetak sejarah sebagai wakil Afrika pertama yang mencapai semifinal Piala Dunia.

Tim berjuluk Singa Atlas itu kini berpeluang menjadi tim Afrika pertama yang meraih peringkat ketiga Piala Dunia.

“Kami berkomitmen untuk finis dengan kemenangan. Meraih peringkat ketiga berarti berada di podium," kata pelatih Maroko Walid Regragui.

"Ini penting bagi negara, juga para pemain, untuk menyelesaikan kompetisi ini dengan baik. Kami akan memberikan upaya terbaik kami untuk membawa pulang peringkat ketiga," imbuhnya.

Link live streaming Kroasia vs Maroko

Pertandingan Kroasia vs Maroko bisa disaksikan secara streaming di Vidio dengan mengaktifkan paket berlangganan yang tersedia. 

Klik tautan berikut untuk mendapatkan link live streaming Kroasia vs Marokoo >>> LINK

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Road to Final Piala Dunia 2022

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber FIFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com