Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Portugal Pecat Fernando Santos, Mourinho Jadi Pengganti?

Kompas.com - 16/12/2022, 12:00 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Fernando Santos resmi berpisah dengan timnas Portugal setelah sang pelatih gagal membawa timnya melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022, pada Jumat (16/12/2022) dini hari WIB.

Keputusan ini diumumkan dalam pernyataan resmi Federasi Sepak Bola Portugal (FPF). Portugal dan Santos resmi menghentikan kerja sama yang telah terjalin mulai tahun 2014 lalu.

Kekalahan Portugal dari Maroko 0-1 dalam babak perempat final Piala Dunia 2022 menjadi pemicu berpisahnya kedua belah pihak.

"FPF dan Fernando Santos telah sepakat untuk mengakhiri perjalanan yang sangat sukses yang dimulai pada bulan September 2014," tulis FPF dalam pernyataan resminya.

Baca juga: Fernando Santos Tak Menyesal Cadangkan Ronaldo Saat Portugal Dilibas Maroko

"FPF dan Fernando Santos memahami bahwa ini adalah waktu yang tepat untuk memulai siklus baru," demikian bunyi pernyataan FPF.

Pelatih berusia 68 tahun tersebut mulanya dikontrak oleh Selecao das Quinas hingga setelah turnamen Euro 2024. Namun, kedua belah pihak memutuskan untuk menghentikan kerja sama lebih cepat.

Santos mulai menukangi Cristiano Ronaldo dkk. pada tahun 2014 dan dalam waktu hanya dua tahun ia berhasil merengkuh gelar internasional pertama Portugal, yakni juara Euro 2016.

Tiga tahun berselang, Santos kembali membawa Portugal mengangkat trofi internasional dengan menjadi juara UEFA Nations League musim pertama di 2018/2019.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Ronaldo Menangis, Georgina Semprot Pelatih Portugal

Selama 8 tahun memimpin timnas Portugal, Santos telah menjalani 109 pertandingan, meraih 68 kemenangan, 21 hasil imbang, dan 20 kali kalah.

"Selain gelar yang diraih, Fernando Santos menjadi pelatih dengan pertandingan dan kemenangan terbanyak," kata FPF mengenai pencapaian Santos bersama Portugal.

Namun, Santos gagal membawa tim dari semenanjung Iberia tersebut menjadi juara Piala Dunia dalam dua edisi, yaitu 2018 di Rusia dan 2022 Qatar.

Piala Dunia 2022 Qatar merupakan yang terakhir bagi sang megabintang sekaligus kapten Portugal, Cristiano Ronaldo.

Besar kemungkinan ia akan pensiun di kemudian hari tanpa pernah mencicipi gelar juara dunia.

Baca juga: Usai Antar Ronaldo dkk Lewati Playoff, Fernando Santos Incar Trofi Piala Dunia 2022

Bahkan pada dua laga terakhir di babak 16 besar dan perempat final, Santos memilih untuk mencadangkan Ronaldo.

Keputusan tersebut dipertanyakan banyak pihak, terutama ketika laga melawan Maroko.

Menyusul kepergian Fernando Santos dari kursi pelatih kepala timnas Portugal, dewan FPF tengah menjalani proses untuk memilih pelatih berikutnya, sejumlah rumor mengatakan keputusan akan diambil minggu depan.

Salah satu kandidat favorit yang kencang dikabarkan akan menjadi pelatih Portugal selanjutnya adalah manajer AS Roma, Jose Mourinho.

Pelatih berjuluk "The Special One" itu dikabarkan akan diberi tawaran unik, yaitu untuk bisa melatih klub sekaligus timnas di saat yang bersamaan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com