Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Vs Kroasia: La Albiceleste Menang, Luis Suarez Kirim Pesan kepada Messi

Kompas.com - 14/12/2022, 10:00 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain timnas Uruguay, Luis Suarez, mengirimkan pesan dan pujian kepada rekan setimnya ketika di Barcelona, Lionel Messi, usai membukukan tempatnya di partai final Piala Dunia 2022.

Timnas Argentina berhasil melaju ke final Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Kroasia dengan skor 3-0 dalam babak semifinal. 

Pertandingan Argentina vs Kroasia dalam jadwal Piala Dunia 2022 sudah rampung bergulir di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.

Ketiga gol La Albiceleste, julukan timnas Argentina, berhasil dicetak oleh Messi (34'-pen) dan Julian Alvarez (39', 69').

Baca juga: Mata Bahagia Lionel Scaloni, Bawa Argentina ke Final Piala Dunia 2022

Lionel Messi kembali memecahkan rekor baru, yakni menjadi pencetak gol terbanyak Argentina di Piala Dunia dengan perolehan 11 gol. Dirinya melampaui pencapaian milik legenda Argentina, Gabriel Batistuta (10 gol).

Selain itu, Messi juga sejajar dengan pemain ikonik Argentina lainnya, Diego Maradona, sebagai pembuat assist terbanyak di Piala Dunia. Keduanya sudah menorehkan delapan assist.

Luis Suarez telah memohon kepada Messi untuk terus menunjukkan kelasnya di pertandingan menjelang partai final melawan Prancis atau Maroko.

Laga Final Piala Dunia 2022 akan dihelat di Stadion Ikonik Lusail pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

“Jangan pernah berhenti menunjukkan bahwa Anda adalah yang terbaik di dunia,” kata Suarez dilansir dari The Independent.

Baca juga: Fakta Rekor Spesial Lionel Messi Kontra Kroasia di Piala Dunia 2022

“Seluruh dunia berhenti untuk memuji orang ini dan apa yang telah dia berikan untuk sepak bola. Teman yang luar biasa!” sambungnya.

Di sisi lain, Lionel Messi menegaskan bahwa dirinya yakin dengan kekuatan skuad Argentina dan meminta para penggemar untuk terus percaya pada La Albiceleste.

“Saya tidak tahu apakah ini Piala Dunia terbaik saya atau tidak,” kata Messi, setelah mengangkat penghargaan Player of the Match.

“Saya sudah sangat menikmati ini sejak lama," jelasnya.

“Kami yakin bahwa skuad ini akan melakukannya. Kami yakin dengan kemampuan tim ini dan meminta orang-orang untuk percaya pada skuad Argentina," tuturnya.

Baca juga: Top Skor Piala Dunia 2022, Messi Teratas dan Ukir Rekor, Alvarez Kedua

“Banyak hal terlintas dalam pikiran saya. Sangat menyenangkan melihat semua ini, orang-orang, dan keluarga," ungkapnya.

“Seluruh Piala Dunia luar biasa, apa yang Argentina alami dan sekarang tim ini akan menuju pertandingan terakhir yang kami inginkan," sebutnya.

“Kami telah melalui situasi sulit, tetapi yang lainnya sangat bagus. Hari ini, kami menjalani sesuatu yang spektakuler," ucap Messi.

“Saya menikmatinya dengan semua orang ini dan masyarakat Argentina yang ada di negara kami. Saya membayangkan itu pasti gila," kata pemain Paris Saint-Germain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com