KOMPAS.com - Jose Miguel da Rocha Fonte atau yang lebih dikenal dengan Jose Fonte mengatakan, Portugal tampak lebih bermain sebagai tim tanpa kehadiran Cristiano Ronaldo di lapangan pertandingan.
Hal itu disampaikan bek Portugal tersebut usai laga Portugal vs Swiss pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang berakhir untuk kemenangan Seleccao dengan skor 6-1.
Pada pertandingan tersebut, CR7 memulai pertandingan dari bangku cadangan. Dia masuk menggantikan Joao Felix pada menit 73.
Sementara Goncalo Ramos, yang dipercaya menggantikan Ronaldo, berhasil mencetak hattrick pada debutnya di Piala Dunia.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Bantah Persetujuan dengan Klub Arab Saudi Al Nassr
Oleh sebab itu, Cristiano Ronaldo pun diyakini akan kembali dicadangkan pada laga perempat final Portugal vs Maroko, Sabtu (10/12/2022).
Fonte, bek Portugal yang tak dipanggil untuk memperkuat timnasnya pada perhelatan Piala Dunia 2022, menekankan bahwa Seleccao bermain lebih "lancar" tanpa menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai titik fokus.
Dia pun berharap agar Portugal mengulangi cara yang sama saat berhadapan dengan Maroko pada fase 8 besar.
"Portugal memiliki kualitas untuk melakukan ini di setiap pertandingan (mencetak banyak gol dan kemasukan sedikit gol)," kata Fonte, dikutip dari Goal, Jumat (9/12/2022).
"Tetapi kita harus jujur, kehadirannya (Cristiano Ronaldo) di lapangan membuat para pemain (Portugal) lainnya secara otomatis harus bermain untuknya dan selalu memberinya bola," imbuhnya.
Baca juga: Kondisi Pele Membaik, Cristiano Ronaldo: Sang Raja Harus Segera Pulih
Ketika menghadapi Swiss di babak 16 besar, Fonte menjelaskan, Portugal tampak lebih bermain sebagai tim karena ketiadaan Cristiano Ronaldo di lapangan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.