Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Portugal Vs Swiss, Ronaldo Cetak Sejarah Baru dari Bangku Cadangan

Kompas.com - 07/12/2022, 06:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo baru main pada babak kedua laga Portugal vs Swiss. Ini merupakan kali pertama CR7 masuk sebagai pemain pengganti di Piala Dunia.

Portugal menghadapi Swiss pada laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB.

Pelatih Portugal Fernando Santos tidak memasukkan nama Cristiano Ronaldo ke dalam starting line up tim.

Ini merupakan kali pertama, Ronaldo tidak main sejak menit awal untuk Portugal di Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebagai ganti Ronaldo, sang pelatih memilih penyerang 21 tahun Goncalo Ramos main di lini depan Selecao das Quinas.

Baca juga: Portugal Vs Swiss 5-1: Hattrick Pertama Tercipta, Ronaldo Tersenyum

Ronaldo baru dimasukkan Fernando Santos pada babak kedua, tepatnya menit ke-73, untuk menggantikan Joao Felix.

Dikutip dari ESPN FC, masuknya Ronaldo sebagai pemain pengganti merupakan sejarah baru dalam karier sang pemain.

Untuk pertama kalinya, Ronaldo berangkat dari bangku cadangan dalam sebuah pertandingan di Piala Dunia.

Sejak tampil pertama kali di Piala Dunia 2006 (Jerman), Ronaldo hampir selalu menjadi starter untuk Portugal.

Hanya satu kali dia tidak dimainkan sama sekali, yakni pada laga penyisihan grup Piala Dunia 2006 melawan Meksiko.

Baca juga: Ronaldo Ronaldo...

Pada laga Portugal vs Swiss, Ronaldo hanya bermain sekitar 16 menit tanpa kontribusi assist maupun gol.

Mengutip statistik Transfrmarkt, itu menjadi menit bermain paling sedikit Ronaldo dalam pertandingan Piala Dunia.

Cristiano Ronaldo tersenyum lebar pada akhir laga Portugal vs Swiss karena timnya keluar sebagai pemenang dengan skor 6-1.

Tiga dari enam gol Portugal diborong oleh Goncalo Ramos, masing-masing pada menit ke-17, 51', 67'.

Gol-gol timnas Portugal lainnya lahir dari aksi Pepe (33'), Raphael Guerreiro (55'), dan Rafael Leao (90+2').

Baca juga: Piala Dunia 2022: Goncalo Ramos Pengganti Ronaldo, Cetak Hattrick, Lampaui CR7-Messi

Adapun satu gol balasan Swiss tercipta pada menit ke-58 melalui Manuel Akanji.

Dengan kemenangan ini, Portugal melaju ke perempat final Piala Dunia 2022 dan akan menghadapi Maroko.

Laga Maroko vs Portugal dijadwalkan berlangsung di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB.

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com