Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Australia Bikin Argentina Menderita, Ketenangan Menyelamatkan

Kompas.com - 04/12/2022, 08:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Australia membuat Argentina menderita ketika bertanding pada 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Hal tersebut diungkapkan oleh kiper Argentina Emiliano Martinez seusai pertandingan melawan Australia di Stadion Ahmad Bin Ali, Qatar, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB.

Emiliano Martinez mengatakan bahwa Argentina sempat menderita karena permainan agresif yang diterapkan Australia.

Menurut Emiliano Martinez, permainan agresif Australia membuat Argentina kesulitan untuk membangun serangan dari belakang.

Baca juga: Bagan 16 Besar Piala Dunia 2022: Argentina dan Portugal Berseberangan

"Itu adalah penderitaan. Mereka sangat agresif saat melakukan pressing dan di babak pertama kami kesulitan untuk memulai dari belakang," kata Emiliano Martinez, dikutip dari TyC Sports.

Selain itu, Emiliano Martinez mengatakan bahwa Argentina juga menderita akibat serangan yang dilancarkan Australia pada pengujung babak kedua.

Australia mulai melancarkan sederet serangan setelah mencetak gol pertama ke gawang Argentina.

Gol pertama ke gawang Argentina menjadi pembangkit motivasi Australia yang sempat tertinggal 0-2.

Baca juga: Argentina Vs Australia: Socceroos Perkecil Ketertinggalan

Adapun gol pertama untuk Australia lahir berkat kesalahan pemain Argentina Enzo Fernandez dalam menghalau sepakan Craig Goodwin pada menit ke-77.

Enzo Fernandez secara tidak sengaja mengubah arah bola sehingga membuat Emiliano Martinez mati langkah dan kebobolan.

"Entah bagaimana mereka mencetak gol ke gawang kami, sentuhan (Enzo Fernandez) benar-benar mengubah arah bola dan dari situ penderitaan kami meningkat," ujar Emiliano Martinez.

Ketenangan Menyelamatkan

Argentina sempat berada di atas angin setelah unggul dua gol lewat aksi Lionel Messi (35') dan Julian Alvarez (57').

Namun, seperti yang dikatakan Emiliano Martinez, situasi berubah setelah Argentina kebobolan. Penderitaan mereka meningkat karena Australia terus menyerang.

Baca juga: Hasil Argentina Vs Australia 2-1, Messi cs Tembus Perempat Final Piala Dunia 2022

Serangan yang coba dilancarkan Australia beberapa kali menjadi ancaman nyata bagi Argentina.

Salah satu ancaman terbesar bagi Argentina datang pada menit ke-90+7, ketika penyerang muda Australia Garang Kuol mendapat peluang emas di depan gawang Emiliano Martinez.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com