Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Ghana Vs Uruguay: Drama! Luis Suarez dkk Gugur meski Menang 2-0

Kompas.com - 03/12/2022, 00:05 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Uruguay tetap tersingkir dari Piala Dunia 2022 meski berhasil mengalahkan Ghana 2-0 pada matchday terakhir Grup H.

Pertandingan Ghana vs Uruguay berlangsung di Al Janoub Stadium, Kota Al-Wakrah, Qatar, pada Jumat (2/12/2022) dini hari WIB.

Bintang kemenangan timnas Uruguay kali ini adalah Giorgian de Arrascaeta yang mencetak brace alias dua gol pada menit ke-26 dan 32'.

Timnas Uruguay dipastikan tersingkir karena pada laga Grup H lainnya Korea Selatan berhasil mengalahkan Portugal 2-1.

Koleksi poin akhir timnas Uruguay dan Korea Selatan sebenarnya identik, yakni empat angka dari tiga pertandingan.

Baca juga: Hasil Korea Selatan Vs Portugal: Dramatis, Son Heung-min dkk ke 16 Besar!

Tidak hanya itu, selisih gol Uruguay dan Korea Selatan juga sama kosong (0).

Namun, timnas Korea Selatan lebih berhak lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar karena unggul agresivitas gol atas Uruguay.

Dari tiga pertandingan, timnas Korea Selatan asuha Paulo Bento sukses mencetak empat gol.

Di lain sisi, timnas Uruguay yang mandul pada dua laga pertama hanya mampu mencetak dua gol sepanjang Grup H Piala Dunia 2022.

Dengan demikian, timnas Korea Selatan berhak lolos menemani Portugal yang dipastikan mengunci puncak klasemen akhir Grup H.

Ini adalah kali pertama timnas Uruguay tersingkir di fase grup Piala Dunia sejak 2002.

Baca juga: Kontroversi Gol Jepang: 1 Milimeter Depak Jerman dari Piala Dunia 2022

Ulasan Laga Ghana vs Uruguay:

Pertandingan di Al-Janoub Stadium mulai berjalan menarik setelah wasit memberi hadiah penalti untuk Ghana pada menit ke-18.

Wasit Daniel Siebert mengambil keputusan itu setelah melihat layar VAR untuk meninjau insiden yang melibatkan kiper Uruguay, Sergio Rochet, dan striker Ghana, Mohamed Kudus.

Dalam tayangan ulang, Sergio Rochet memang tampak menjatuhkan Mohamed Kudus yang sedang berlari untuk mengejar bola liar.

Beruntung bagi Uruguay karena Sergio Rochet masih sangat sigap untuk menepis tembakan penalti kapten Ghana, Andre Ayew.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com