KOMPAS.com - Pelatih timnas Arab Saudi, Herve Renard, mengakui timnya bisa saja kalah dengan selisih gol lebih banyak dari Meksiko pada laga pamungkas Grup C Piala Dunia 2022.
Arab Saudi kalah dengan skor 1-2 saat melawan Meksiko dalam pertandingan Piala Dunia 2022 yang digelar di Stadion Lusail, Qatar, pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.
Akan tetapi, kemenangan atas Arab Saudi tidak bisa mengantarkan Meksiko lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022.
Meksiko harus tersingkir karena kalah selisih gol dari Polandia yang menempati peringkat kedua klasemen akhir Grup C.
Baca juga: Sejarah Penerapan VAR di Piala Dunia dan Kontroversinya
Polandia pun berhak lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 bersama dengan Argentina yang memuncaki klasemen akhir Grup C.
Adapun Arab Saudi yang sempat membuat kejutan ketika mengalahkan Argentina dengan skor 2-1 pada laga pertama, Selasa (22/11/2022) lalu, harus pasrah menempati posisi paling buncit di klasemen Grup C.
Arab Saudi terbenam di dasar klasemen setelah mengantongi tiga poin, hasil dari satu kali menang dan dua kali kalah.
Tim asuhan Herve Renard itu menutup perjalanan di Piala Dunia 2022 dengan menelan kekalahan 1-2 dari Meksiko.
Sang pelatih pun mengakui, Arab Saudi memang layak kalah dari Meksiko.
Bahkan, Herve Renard menilai, Arab Saudi bisa saja kalah dengan skor lebih telak andaikan penjaga gawang mereka, Mohammed Al-Owais, tidak tampil gemilang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.