Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Kroasia Vs Kanada di Piala Dunia 2022, Kickoff 23.00 WIB

Kompas.com - 27/11/2022, 21:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan Kroasia vs Kanada pada laga Grup F Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Khalifa International Stadium, Qatar, Minggu (27/11/2022) pukul 23.00 WIB. 

Link live streaming Kroasia vs Kanada di Piala Dunia 2022 tersedia di bagian akhir artikel ini. 

Kroasia yang merupakan runner-up edisi 2018 memulai Piala Dunia 2022 dengan hasil kurang memuaskan. Luka Modric dkk bermain imbang tanpa gol melawan Maroko. 

Kroasia perlu mengalahkan Kanada untuk menjaga peluang lolos ke fase gugur atau babak 16 besar Piala Dunia 2022. 

Baca juga: Kroasia Vs Kanada: Panas Sebelum Bertanding, Pelatih Vatreni Menuntut Rasa Hormat

Di sisi lain, Kanada yang berada di dasar klasemen tanpa perolehan poin juga membutuhkan kemenangan.

Pasalnya, kekalahan dari Kroasia akan membuat Alphonso Davies dkk dipastikan angkat koper dari Piala Dunia 2022. 

Adapun ketegangan terjadi menjelang laga usai pelatih Kanada John Herdman menggunakan kata kurang pantas guna mendongkrak semangat timnya usai kalah dari Belgia, Kamis (24/11/2022). 

Berdasarkan laporan ESPN, John Herdman menggunakan kata yang secara luas dianggap memiliki konotasi cabul. 

Baca juga: 3 Tim Berpeluang Susul Perancis ke 16 Besar Piala Dunia 2022 Hari Ini

Kata-kata John Herdman mengundang respons keras dari Zlatko Dalic selaku pelatih Vatreni, julukan timnas Kroasia.

Zlatko Dalic menuntut rasa hormat dari setiap lawan, termasuk John Herdman yang menggunakan kata kurang pantas saat memotivasi para pemain Kanada.

"Tim Kroasia layak mendapat rasa hormat dari semua orang. Kami adalah runner-up (Piala Dunia 2018), kedua terbaik dunia," kata Zlatko Dalic dalam konferensi pers menjelang laga kontra Kanada, dikutip dari ESPN.

"Kami menghormati semua orang sehingga kami pun berharap tim lawan menghormati kami. Cara (John Herdman) merangkai kata-kata itu bukanlah bentuk rasa hormat," ujar Zlatko Dalic.

Baca juga: Rekor Pertemuan Spanyol Vs Jerman di Piala Dunia, Siapa Unggul?

John Herdman telah mengklarifikasi penggunaaan kata yang kurang pantas saat memotivasi anak-anak asuhnya.

Herdman menjelaskan bahwa kata itu keluar dalam suasana yang berapi-api. Dia benar-benar ingin membakar semangat tim yang baru menelan kekalahan dari Belgia.

Melalui cara itu, Herdman berharap anak-anak asuhnya tetap memiliki keyakinan saat melawan Kroasia.

"Saya memberi tahu mereka bahwa mereka pantas berada di sini (Piala Dunia), dan kami akan pergi dan mengalahkan Kroasia. Sesederhana itu," kata Herdman.

Link Live Streaming Kroasia vs Kanada di Piala Dunia 2022

Pertandingan Kroasia vs Kanada akan disiarkan langsung di stasiun televisi swasta SCTV mulai pukul 23.00 WIB. 

Selain itu, laga Kroasia vs Kanada juga dapat disaksikan melalui tayangan live streaming dengan mengakses tautan berikut >>> LINK 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com