Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Negara Favorit Juara Piala Dunia 2022 Versi Erling Haaland

Kompas.com - 16/11/2022, 06:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Daily Star

KOMPAS.com - Penyerang Manchester City Erling Haaland memberikan prediksinya soal siapa yang bakal menjuarai Piala Dunia 2022.

Haaland menyebut ada empat negara yang masuk kategori favorit. Siapa saja?

“Favorit… Saya pikir favoritnya adalah Brasil, Argentina, Perancis, dan mungkin Inggris," ucap Haaland, dikutip dari Daily Star, Rabu (16/11/2022).

“Saya tidak bisa hanya mengatakan hanya satu, karena ada begitu banyak tim bagus, jadi ya, empat tim ini," imbuh Haaland.

Baca juga: Piala Dunia 2022: 4 Alasan Perancis Sulit Pertahankan Gelar

Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Qatar mulai 20 November sampai 18 Desember mendatang.

Keempat negara yang disebutkan Haaland di atas menempati grup berbeda pada Piala Dunia 2022.

Brasil menghuni Grup G bersama Serbia, Swiss, dan Kamerun. Lalu, Argentina ada di Grup C bareng Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.

Adapun juara bertahan Perancis, akan bersaing di Grup D dengan Australia, Denmark, dan Tunisia. Sementara, Inggris masuk Grup B yang juga ditempati Iran, Amerika Serikat, dan Wales.

Baca juga: Ronaldo Berulah, Timnas Portugal Tetap Fokus Tatap Piala Dunia 2022

Tidak ada negara Erling Haaland, Norwegia, di dalam daftar tim peserta Piala Dunia 2022 Qatar.

Norwegia gagal melangkah ke putaran final Piala Dunia 2022 karena tersisih di kualifikasi zona Eropa.

Erling Haaland dkk hanya menempati posisi ketiga klasemen Grup G kualifikasi, di bawah Belanda dan Turki.

Norwegia sudah lama tidak merasakan atmosfer Piala Dunia. Partisipasi terakhir Norwegia di Pial Dunia adalah pada edisi 1998 (Perancis).

Baca juga: Jeda Piala Dunia 2022, Klub Divisi Bawah Liga Inggris Ingin Boyong Haaland

Haaland berharap dirinya bisa segera tampil di turnamen akbar bersama timnas Norwegia.

"Hal terbesar yang bisa kami lakukan adalah mencapai Piala Dunia atau Euro," kata Haaland.

"Itu tentu saja tujuan saya bersama tim nasional. Kami tahu itu sulit, tapi mudah-mudahan suatu hari nanti saya bisa bermain di sana," imbuh bomber 22 tahun itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com