Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022, Harapan Marco Reus Terkubur bersama Cedera

Kompas.com - 11/11/2022, 15:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Terselip kesedihan Marco Reus di balik pengumuman skuad timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022. Harapan sang pemain tampil di ajang dunia sirna karena cedera.

Skuad timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022 telah dirilis pada Kamis (10/11/2022). Ada 26 pemain yang dibawa pelatih Hansi Flick ke Qatar.

Dari daftar tersebut, tak tercantum salah satu nama pemain senior, Marco Reus. Gelandang Borussia Dortmund itu tidak dipilih Hansi Flick.

Marco Reus terpaksa ditinggal karena sedang mengalami masalah pergelangan kaki yang bersifat kambuhan.

Melansir Sky Sport Deutsch, Jumat (11/11/2022), Reus pertama kali memiliki problem engkel pada pertengahan September lalu.

Baca juga: Daftar Skuad Timnas Jerman ke Piala Dunia 2022, Pembelaan Hansi Flick

Kala itu, Reus divonis menderika cedera ligamen pergelangan kaki saat melawan Schalke 04 pada lanjutan Bundesliga 2022-2023.

Reus menjalani pemulihan selama sebulan sebelum kembali merumput pada pertengahan Oktober lalu dalam laga kontra Union Berlin

Apesnya, Reus kembali cedera setelah itu dan harus menepi sekitar dua minggu lamanya.

Akhir pekan lalu, tepatnya Sabtu (5/11/2022), pemain berusia 33 tahun itu comeback. Dia main saat Dortmund bersua VfL Bochum di Bundesliga.

Namun, cedera kembali mengampirinya. Reus pun harus mengubur harapannya tampil di Piala Dunia 2022 dalam-dalam.

Baca juga: Momen Buruk Messi setelah Argentina Dikalahkan Jerman dalam Final Piala Dunia 2014

Marco Reus sudah mengupayakan segala hal agar cederanya sembuh dan bisa ikut ke Qatar, tetapi keberuntungan belum berpihak.

"Seperti yang kalihan ketahui, saya tidak bisa pergi ke Piala Dunia," tulis Reus di akun Instagram pribadinya.

"Setelah perburukan pada latihan hari Minggu, semua orang yang terlibat terhadap cedera saya, telah mencoba segala cara untuk memungkinkan partisipasi saya di Piala Dunia dalam beberapa hari terakhir," imbuh Reus.

"Namun, cedera pergelanga kaki ini tidak memungkinkan saya tampil di Piala Dunia," Reus menambahkan.

Reus sedih gara-gara cedera ini harapannya membela negara di pentas dunia sirna. Sekarang, Reus hanya bisa mendoakan yang terbaik buat Der Panzer.

Baca juga: Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Jerman Dijanjikan Bonus Rp 5,8 Miliar

"Sayangnya, mimpi besar saya telah hancur. Sekarang saya berharap Jerman sukses di Qatar dan mendukung kalian dari rumah! Sampai jumpa di lapangan!" Reus mengakhiri.

Piala Dunia 2022 menjadi turnamen akbar keempat yang dilewatkan Marco Reus karena cedera/masalah kebugaran.

Sebelumnya, dia juga absen pada Piala Dunia 2014, Euro 2016, dan Euro 2020 (dihelat pada 2021).

Turnamen terakhir yang diikuti Reus bersama timnas Jerman adalah Piala Dunia 2018 Rusia. Sayangnya, Jerman kala itu langsung gugur di fase grup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com