Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gurita Bisnis Gerard Pique yang Membuatnya Tak Pusing Saat Pensiun

Kompas.com - 05/11/2022, 05:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Bek Barcelona, Gerard Pique, nyatanya mempunyai banyak lini bisnis. Situasi itu tidak akan membuat dia pusing seusai memutuskan pensiun.

Gerard Pique sudah mengumumkan bakal mengakhiri kariernya sebagai pesepak bola profesional pada Jumat (4/11/2022).

Pemain berkebangsaan Spanyol itu mengungkapkan bahwa pertandingan Barcelona vs Almeria akan menjadi akhir dari kisah indahnya di dunia sepak bola.

Adapun pertandingan Barcelona vs Almeria bakal berlangsung di Stadion Camp Nou pada Minggu (6/11/2022).

Baca juga: Carles Puyol Terkejut Dengar Gerard Pique Pensiun

“Saya ingin memberi tahu bahwa inilah saatnya menutup perjalanan ini. Saya selalu mengatakan bahwa selepas Barcelona tidak ada tim lain. Itu bakal terjadi,” ucap Pique.

“Sabtu ini, bakal menjadi laga terakhir saya di Camp Nou. Saya akan menjadi penggemar Barcelona lagi,” tambah dia.

“Cepat atau lambat, saya akan kembali. Sampai jumpa Camp Nou. Visca Barca!” ungkap Gerard Pique.

Walaupun bakal kehilangan pendapatan sebagai pesepak bola, Gerard Pique tampaknya tidak akan pusing.

Baca juga: Pique Putuskan Pensiun, Laporta: Dia Selalu Jadi Panutan di Barcelona

Pasalnya, Gerard Pique sudah memiliki setidaknya empat bisnis yang bisa dijadikan sebagai bahan pendapatan setelah gantung sepatu.

Berdasarkan laporan Marca, berikut lini bisnis yang dimiliki oleh Gerard Pique.

1. Kosmos

Kosmos bisa dijadikan Pique untuk mendedikasikan waktunya setelah gantung sepatu. Sebab, dia adalah pendiri sekaligus presiden perusahaan itu.

Bisnis ini dibangun Pique bersama dengan Hiroshi Mikitani, yang merupakan pemilik dari Rakuten.

Baca juga: 4 Alasan Gerard Pique Pensiun, Tak Hanya Persoalan di Lapangan

Kosmos melakukan kegiatan seperti akuisisi, administrasi, dan manajemen yang bergerak dalam bidang industri hiburan.

Selain itu, Kosmos juga mempunyai hak dalam perhelatan Piala Davis serta keterlibatan langsung dalam perubahan format Supercopa de Espana.

2. FC Andora

Nyatanya Gerard Pique tidak bakal menjauhkan diri dari dunia sepak bola selepas pensiun. Sebab, dia mempunyai kepemilikan 99 persen saham di FC Andora.

Ya, FC Andora adalah klub divisi dua Liga Spanyol yang sudah diakuisisi oleh bisnis utama Pique, Kosmos, pada tahun 2018.

3. KOI

Gerard Pique adalah pecinta gim. Tak ayal, dia pun mempunyai kedekatan dengan salah satu streamer game asal Spanyol, Ibai Llanos.

Alhasil, Pique dan Ibai Llanos membuat sebuah tim esport bernama KOI. Tim itu saat ini tengah bersaing dalam berbagai turnamen esport.

Baca juga: Prediksi Line Up Barcelona Vs Inter: Nerazzurri Main 1 Striker, Pique Starter

Adapun KOI tengah mengikuti beragam kompetisi di League of Legends Super League, Teamfight Tactics, dan Valorant.

4. Kerad Holding

Tak ketinggalan, Pique juga menjajaki bisnis properti real estate bernama Kerad Holding. Perusahaan itu sudah didirikan sejak 2009.

Bisnis itu melakukan beragam jenis perolehan, kepemilikan, dan administrasi semua jenis surat berharga, saham, atau hak tanda lain yang bisa dipindahtangankan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com